Pemkot Bekasi Tindaklanjuti Aduan Masyarakat Terkait Dugaan Intoleransi

Zonapers – Kota Bekasi

Menanggapi aduan warga terkait dugaan tindakan intoleransi yang dilakukan oleh seorang ASN di Kota Bekasi, Pemerintah Kota Bekasi telah mengambil langkah cepat untuk menindaklanjuti permasalahan ini. Video kejadian tersebut yang beredar di media sosial telah memicu perhatian luas, dan pihak terkait kini sedang dalam proses konfirmasi terhadap ASN yang diduga melakukan pelanggaran tersebut.

Pj. Wali Kota Bekasi, R. Gani Muhamad, merespon aduan warga dengan meminta Perangkat Daerah terkait untuk menindaklanjuti kasus ini sesuai ketentuan dan peraturan yang berlaku.

“Kami akan segera menindaklanjuti aduan warga dengan terlebih dahulu mendengar dari semua pihak mengenai duduk perkara yang sebenarnya,” ujar Gani.

Sebagai kota yang heterogen, Bekasi terus berupaya merajut keharmonisan dan menanamkan nilai-nilai toleransi. Pemerintah Kota Bekasi berkomitmen mewujudkan kota yang damai serta memberikan perlindungan dan kepastian hukum bagi semua pemeluk agama.

“Tentunya, kami akan mengedepankan ketentuan peraturan perundang-undangan dalam menyelesaikan masalah ini,” tegas Gani.

Beliau juga menambahkan bahwa masalah ini akan diselesaikan secepat mungkin, dengan tetap berpegang pada prinsip hukum yang berlaku.

“Dalam waktu cepat, Pemerintah Kota Bekasi akan menyelesaikan persoalan ini,” tutup Gani.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *