Bhayangkari Berbagi: Aksi Sosial Warnai Peringatan Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari ke-72

Zonapers – Bandung, 19 Oktober 2024

Peringatan Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari (HKGB) ke-72 kali ini diwarnai dengan aksi sosial yang menyentuh hati. Di bawah kepemimpinan Ibu Ges Ahmad Wiyagus, Bhayangkari kembali menunjukkan kepedulian nyata kepada masyarakat melalui serangkaian kegiatan sosial penuh makna.

Mengusung semangat berbagi, Bhayangkari memberikan bantuan khusus kepada penyandang disabilitas dan anak-anak berprestasi. Sebanyak tiga penyandang disabilitas menerima alat bantu dengar serta biaya pengobatan, sementara 10 siswa berprestasi mendapatkan Beasiswa Sanbe. Bantuan tersebut diberikan kepada lima siswa berprestasi di bidang non-akademik dan enam siswa di bidang akademik.

“Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban dan memberikan manfaat nyata bagi penerima. Kepedulian terhadap sesama harus terus kita tumbuhkan,” ujar Ibu Ges Ahmad Wiyagus dengan penuh haru.

Kegiatan ini dihadiri oleh jajaran Bhayangkari dan Polri, sekaligus menambah semarak peringatan HKGB ke-72. Melalui aksi sosial ini, Bhayangkari mempertegas perannya sebagai pilar penting dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, dan menguatkan pengabdian kepada bangsa.

Aksi sosial ini menjadi bukti bahwa Bhayangkari tidak hanya memperingati hari istimewanya, tetapi juga terus berkomitmen membangun masyarakat yang lebih baik. Semangat kebersamaan dan kepedulian menjadi pondasi kuat yang menginspirasi Bhayangkari dalam setiap langkah pengabdiannya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *