Penganiayaan Brutal di Dogiyai,Seorang Pemuda Luka Parah, Yang Lain Terluka

Zonapers – Dogiyai

Kasus penganiayaan mengguncang warga Godide, Distrik Kamuu Utara, Kabupaten Dogiyai, seorang warga yang bernama Alvian Bunai (28) menjadi korban kekerasan brutal pada hari Rabu 18 September 2024 pukul 11.00 WIT, didepan rekan-rekan-nya di lokasi pembangunan.

diduga pelaku Son Agapa datang dalam keadaan mabuk lalu menyerang korban dengan menggunakan parang (senjata tajam) dan batu, hingga korban mengalami luka serius dibagian kepala akibat lemparan batu, bahkan rekan kerja korban yang bernama Pitaris Pigai (30) juga mengalami luka, akibat menahan serangan senjata tajam (parang) hingga terluka di jari tengah dan jari manis.

“Awalnya dia (pelaku) datang teriak-teriak menyuruh untuk menghentikan mesin pada operator ekskavator (Alexander Bumbara)”, jelas salah satu seorang saksi mata, Alexander sempat melarikan diri saat pelaku mencoba menyerang dirinya (Alexander Bumbara) sebelum pelaku menyerang pekerja lain-nya.

Warga setempat sempat melakukan peleraian saat keributan, namun pelaku terus melakukan penyerangan “habis menyerang dia langsung kabur menuju jalan raya” ucap saksi lain Fredi Thanusa.

Setelah kejadian penyerangan secara brutal, Ipda M. Zaid, S.H., M.Si., bersama anggotanya menuju Rumah Sakit Pratama Dogiyai untuk melihat keadaan kondisi korban. Polisi saat ini telah mengamankan Tempat Kejadian Perkara (TKP) serta mencari beberapa bukti-bukti yang ada disekitar lokasi, hingga saat ini pelaku yang telah buron masih dalam pengejaran.

Polisi berjanji untuk terus melakukan pengejaran terhadap pelaku, dan meminta kepada masyarakat setempat untuk tetap tenang serta waspada.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *