Daerah DKI Sudah Banyak Di Karantina Wilayah Kan

zonapers.com , Jakarta.

Hampir di seluruh wilayah di DKI Jakarta sudah melakukan karantina wilayah di tingkat Rukun Warga maupun Rukun Tetangga ( Rw/Rt ), itu semua atas inisiatif warganya sendiri, mengingat Jakarta adalah daerah terpapar Covid-19 tertinggi dari daerah lain, sesuai data dari Gugus Tugas Penanganan wabah Covid-19, Rabu 1/4/20.

Ada yang dengan memblokade lingkungannya dengan memiliki pembatasan jam keluar masuk ruang lingkup daerah itu, ataupun dengan portal jalan akses ke RT an, disertai penyemprotan tangan jika ada warga yg masuk ke dalam zona mereka.

DKI Jakarta yang terkenal dengan kemacetan lalu lintas kendaraan setiap hari, kini lebih dominan terlihat sepi,

” Mudah-mudahan, dengan pembatasan kegiatan di luar rumah, bisa menekan penyebaran virus korona di Jakarta ini,” Ujar Wawan, Ketua RW di Tegal Alur, Kalideres, Jakarta Barat.

Daerah padat penduduk pun seperti di Gang Harland, Petamburan terlihat di Blokir akses keluar masuk warganya, dan di jaga oleh petugas Hansip, ” Sebelum Covid-19 mewabah, ini daerah yang boleh dikatakan tidak pernah sepi dari kegiatan warganya, sebab banyak Home Industri produk Pasar Tanah Abang digarap disini,” Ujar Eko penduduk gang Bima di bekas komplek PT. Kereta Api.

” Semoga pihak pemerintah daerah ikut mensubsidi desinfektan dan masker atas kegiatan Karantina wilayah Jakarta,” Kata Hendra, warga jalan Semangka, kelurahan Jatipulo.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *