ZONAPERS.com, Pati – 15 porsonil Koramil 06 margoyoso datangi Desa Soneyan Margoyoso Pati , dalam kegiatan kampung Pancasila, kegiatan ini meliputi bersih- bersih dilingkungan Desa Baik Drainase, bahu jalan, pengecatan areal kantor Desa, sekolah.
Personil koramil juga membuat logo Garuda Pancasila baik dikantor Desa, Tembok sekolah, dan Gapura Desa,” Ujar Peltu Ciptioyono sebagai korlap dan juga wakil Danramil Margoyoso pati saat ditemui awak media.Jumat, (27/5/22).
Peltu Ciptiyono menambahkan, kami menerjunkan 15 personil terbagi 4 titik diareal Desa soneyan, soneyan terdiri 3 Dukuh yaitu Dukuh sumber, Dukuh Clangap, Dukuh Kedung Panjang, sejak Senin 23 Mei 2022 lalu, Peresmian kampung Pancasila Desa soneyan rencana akan dilaksanakan 30 Mei mendatang.
kegiatan ini biar masyarakat tau bahwa Pancasila sakti Harga Mati, dan anak – anak sebagai penerus bangsa tau dan mengerti bahwa pancasila ada 5 dan 36 butir, bukan sekedar hafal tapi perlu diterapkan dalam kehidupan.
Margi Kepala Desa soneyan mengatakan, penduduk soneyan ada 6500 KK dan penghasilan besar penduduk desa dari pertanian, peternakan juga berdagang, mengingat desa soneyan tanahnya subur jadi cocok ditanami berbagai jenis bibit,
Margi sebagai kepala desa soneyan mewakili semua warga soneyan sangat berterimakasih atas kehadiran nya peran serta Koramil 06 Margoyoso Pati, di dalam nya juga Kodim 0718 Pati.
Margi meminta kepada Koramil 06 Margoyoso membantu warga soneyan untuk mengembangkan desa dan warga.
(Endro Lukito)