Danlanud Sultan Hasanuddin Hadiri Rakor Pilkada Serentak 2024 di Sulawesi Selatan

- Jurnalis

Rabu, 27 November 2024 - 09:33 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Zonapers – Makasar

Komandan Pangkalan Udara (Danlanud) Sultan Hasanuddin, Marsma TNI Bonang Bayuaji G., S.E., M.M., CHRMP, menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Pimpinan Daerah Provinsi Sulawesi Selatan terkait persiapan Pilkada Serentak 2024. Rakor ini digelar bersama Tim Desk Koordinasi Pilkada Serentak Kemenkopolkam di Ruang Rapat Kantor Gubernur Sulawesi Selatan, Makassar, pada Selasa (26/11/2024).

Rapat yang dipimpin oleh Staf Ahli Menko Polhukam Bidang Kedaulatan Wilayah dan Kemaritiman, Laksamana Muda TNI Dr. Suharto, S.H., M.Si (Han)., CIQnR., CIQaR, bertujuan memastikan kesiapan seluruh pihak dalam mendukung kelancaran Pilkada serentak yang akan berlangsung pada 27 November 2024.

Marsma TNI Bonang Bayuaji menegaskan kesiapan TNI AU dalam mendukung penyelenggaraan Pilkada di Sulawesi Selatan. “Kami berkomitmen untuk menjaga keamanan dan kelancaran setiap tahapan Pilkada. Sinergi semua pihak sangat penting untuk memastikan pemilu berjalan aman, tertib, dan demokratis,” katanya.

Baca Juga :  Viral Istri Tak Disentuh, Ternyata Suami Mendua Dengan Pria Lain

Selain membahas persiapan teknis, Rakor ini juga membahas langkah mitigasi terhadap potensi hambatan, termasuk ancaman keamanan yang dapat mengganggu proses Pilkada. Strategi bersama dirumuskan untuk menjaga stabilitas di wilayah Sulawesi Selatan selama proses demokrasi berlangsung.

Rakor ini dihadiri sejumlah pejabat tinggi daerah dan aparat keamanan, termasuk Pj. Gubernur Sulawesi Selatan Prof. Zudan Arif Fakrulloh, S.H., M.H., Kasdam XIV/Hasanuddin Brigjen TNI Rusmili, S.I.P., M.Si., Kaskoopsud II Marsma TNI Indan Gilang Buldansyah, S.Sos., Wakapolda Sulawesi Selatan Brigjen Pol Nasri, S.I.K., M.H., Kabinda Sulawesi Selatan Brigjen TNI Arman Dahlan, Wadanlatamal VI/Makassar Kolonel Laut Dados Raino, dan Wakajati Sulawesi Selatan Teuku Rahman, S.H., M.H.

Baca Juga :  Pangkoopsud II Resmi Dikukuhkan sebagai Warga Kehormatan Divisi Infanteri 3 Kostrad

Pj. Gubernur Sulawesi Selatan Prof. Zudan Arif Fakrulloh menyampaikan apresiasi atas peran aktif TNI dan Polri dalam menjaga kondusivitas daerah menjelang Pilkada. “Koordinasi lintas sektor seperti ini menjadi kunci sukses dalam menghadapi tantangan yang kompleks di lapangan,” ujarnya.

Pilkada Serentak 2024 di Sulawesi Selatan merupakan bagian dari agenda nasional untuk memperkuat demokrasi di Indonesia. Rakor ini menjadi wujud nyata kesiapan pemerintah dan aparat dalam memastikan pemilu yang adil, transparan, dan aman bagi masyarakat.

Dengan koordinasi yang baik antara pemerintah daerah, aparat keamanan, dan penyelenggara pemilu, diharapkan Pilkada Serentak 2024 di Sulawesi Selatan dapat berjalan lancar dan menjadi contoh sukses demokrasi yang damai di tingkat nasional.

Berita Terkait

SMK N 1 Lumut, Resmi Melaksanakan BLUD Sekolah, Untuk Mempersiapkan Siswa Untuk Dunia Kerja.
Polda Sulut Lakukan Penyelidikan Dugaan Penyimpangan Dana Hibah GMIM, Ronny Sompie : Tetap Junjung Tinggi Asas Praduga Tak Bersalah
Alhamdulillah,Pelanjut Ketua Dewan Pers 2022-2025 Telah Berakhir Jabatannya
DR.Ronny Sompie, SH, MH Tegaskan: “Jangan Lepas Pengawasan, Ini Masa Depan Anak Bangsa!”
Drama Hukum Pagar Laut Tangerang: Kejagung vs Bareskrim, Siapa Lindungi Siapa?
Pemeliharaan Kantor KPU Menggunakan Dana Hibah Pemkab Tapteng Tahun 2024.
Kunjungan Kerja Danrem 023/KS Ke Yonif 123/Rajawali, Tingkatkan Motivasi Dan Kebersamaan Prajurit.
Pasar Kumuh Dan Semrawut, Pedagang Parakan Muncang Desak DPRD Segera Lakukan Revitalisasi
Tag :

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 16:09 WIB

SMK N 1 Lumut, Resmi Melaksanakan BLUD Sekolah, Untuk Mempersiapkan Siswa Untuk Dunia Kerja.

Senin, 21 April 2025 - 06:59 WIB

Polda Sulut Lakukan Penyelidikan Dugaan Penyimpangan Dana Hibah GMIM, Ronny Sompie : Tetap Junjung Tinggi Asas Praduga Tak Bersalah

Sabtu, 19 April 2025 - 11:27 WIB

Alhamdulillah,Pelanjut Ketua Dewan Pers 2022-2025 Telah Berakhir Jabatannya

Jumat, 18 April 2025 - 15:15 WIB

DR.Ronny Sompie, SH, MH Tegaskan: “Jangan Lepas Pengawasan, Ini Masa Depan Anak Bangsa!”

Jumat, 18 April 2025 - 07:30 WIB

Drama Hukum Pagar Laut Tangerang: Kejagung vs Bareskrim, Siapa Lindungi Siapa?

Berita Terbaru