Wujud Penghormatan Kepada Ulama, Kasad Silaturahmi Ke Ponpes Tebuireng dan Ziarah Makam Gus Dur

- Jurnalis

Jumat, 7 Oktober 2022 - 15:28 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

zonapers.com, JOMBANG – Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurachman mengunjungi Pesantren Tebuireng di Desa Cukir Kecamatan Diwek Kabupaten Jombang, Jawa Timur dan melakukan ziarah ke makam Presiden RI ke 4 KH. Abdurrahman Wahid (Gus Dur) yang terletak di kompleks pesantren tersebut. Kedatangan Jenderal Dudung disambut langsung oleh Pengasuh Pesantren Tebuireng KH. Abdul Hakim Mahfudz. Jumat, (7/10/2022).

Kegiatan ziarah ke makam para tokoh bangsa Indonesia ini merupakan rangkaian kegiatan dari kunjungan kerja Jenderal Dudung ke Kodam V/Brawijaya dan dalam rangka memperingati HUT ke 77 TNI tahun 2022, dimana sebelumnya (Kamis, 6/10/2022) Jenderal Dudung telah melakukan ziarah ke makam Bung Karno di Blitar.

Baca Juga :  Kapolres Sumedang Laksanakan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Pujasera Polres Sumedang

“Ini merupakan cita-cita saya sejak dulu, ingin nyekar ke beliau (ziarah ke makam Bung Karno dan Gusdur). Kita doakan semoga arwah almarhum selalu mendapat tempat terbaik di sisi Allah SWT,” ucapnya.

Selain itu, Jenderal Dudung mengungkapkan bahwa kedatangannya di Pesantren Tebuireng merupakan wujud penghormatan kepada para ulama dan sarana meningkatkan sinergi antara TNI dengan seluruh komponen bangsa lainnya dalam membantu menyukseskan program pemerintah untuk menjadikan bangsa Indonesia yang lebih maju lagi di masa yang akan datang.

Baca Juga :  Kedatangan Disdukcapil Di Kantor Desa Pasucen, Antusias Warga Luar Biasa

Usai berziarah, Jenderal Dudung dan rombongan berkesempatan melaksanakan Sholat Jumat berjamaah serta bertatap muka dan silaturahmi dengan pengurus dan para santri di Pesantren Tebuireng.

“Kami mohon doa, semoga ke depan TNI Angkatan Darat dan TNI pada umumya semakin dekat dan dicintai rakyat, bahkan TNI lebih mencintai rakyat,” tutup Jenderal Dudung. (Hans/Dispenad).

Berita Terkait

Personel Polda Jabar Digenjot Kesehatan Jelang Pengamanan Pilkada Serentak 2024
Polres Metro Jakarta Utara Gelar Apel Besar untuk Amankan Pilkada Serentak 2024
Sinergi TNI AU dan AD: Latihan Terjun Taktis di Lanud Sultan Hasanuddin Sukses Digelar
Polri dan TNI Siaga, 88.365 Personel Diterjunkan untuk Amankan Pilkada Serentak 2024
Dewan Pers Mangkir,Sidang Perdana Gugatan PWI Pusat Terhadap Dewan Pers Ditunda
Stasiun Bakamla Tual Gelar Layanan Kesehatan Gratis untuk Masyarakat Pesisir
Polda Jabar Siap Amankan Pilkada Serentak 2024: Kapolda Tegaskan Komitmen Jaga Demokrasi
Dukung Ketahanan Pangan, Kapolsubsektor Pademangan Barat Kunjungi Lahan Hidroponik dan Kolam Ikan

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 20:13 WIB

Personel Polda Jabar Digenjot Kesehatan Jelang Pengamanan Pilkada Serentak 2024

Senin, 25 November 2024 - 20:11 WIB

Polres Metro Jakarta Utara Gelar Apel Besar untuk Amankan Pilkada Serentak 2024

Senin, 25 November 2024 - 20:07 WIB

Sinergi TNI AU dan AD: Latihan Terjun Taktis di Lanud Sultan Hasanuddin Sukses Digelar

Senin, 25 November 2024 - 16:11 WIB

Polri dan TNI Siaga, 88.365 Personel Diterjunkan untuk Amankan Pilkada Serentak 2024

Senin, 25 November 2024 - 15:19 WIB

Dewan Pers Mangkir,Sidang Perdana Gugatan PWI Pusat Terhadap Dewan Pers Ditunda

Berita Terbaru