IMM Diminta Ikut Sosialisasikan Literasi Digital Di Sumedang

- Jurnalis

Kamis, 2 Februari 2023 - 23:01 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

zonapers.com, Sumedang – Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) diharapkan menjadi warna dalam program literasi digital di Kabupaten Sumedang.

Hal tersebut diungkapkan Bupati Sumedang H. Dony Ahmad Munir saat menerima jajaran Pimpinan Cabang IMM Sumedang di Ruang Kerja Bupati, Setda  PPS, Rabu (1/2/2023)

“Saya minta IMM Sumedang turut berpartisipasi karena literasi akan menciptakan sebuah tatanan masyarakat dengan pola pikir dan pandangan yang kritis-kreatif sehingga masyarakat tidak akan mudah tertipu dan menjadi korban hoaks,” tuturnya.

Baca Juga :  Wartawan Tetap Harus Junjung Kode Etik Jurnalis Dan Asas Praduga Tidak Bersalah

Bupati Dony menyebutkan, budaya literasi sangat penting diterapkan di lingkup lembaga pendidikan yang memang merupakan tempat harusnya literasi itu bertumbuh.

IMM Diminta Ikut Sosialisasikan Literasi Digital Di Sumedang

“Ketika warga cenderung bermedia sosial di era digitalisasi ini tetapi tanpa ditunjang dengan budaya literasi, maka tidak akan memiliki informasi yang utuh. Keemungkinan besar akan mudah terpapar informasi yang menyesatkan atau bersifat hoaks,” tuturnya.

Untuk itu, Bupati berharap jajaran mahasiswa ikut  meningkatkan minat baca masyarakat.

Bupati juga berharap IMM turut mensosialisasikan beberapa platform digital yang dimiliki Kabupaten Sumedang, termasuk Wa Kepo.

Baca Juga :  Atap Salah Satu Tribun Sirkuit Formula E Di Ancol Roboh

“Saya harap adik-adik mahasiswa bisa mensosialisasikannya sehingga masyarakat bisa mengetahui dan memanfaatkannya dengan baik, ” ujarnya.

Sementara itu, Ridwan selaku Ketua PC IMM Sumedang menyatakan siap fokus mensosialisasikan literasi digital dan mengembangkan budaya baca di Kabupaten Sumedang.

“Ini menjadi tugas kami bagaimana kami bisa terjun langsung kelapangan dan mensosialisasikan arti penting budaya literasi,” katanya…Ujs

Berita Terkait

Sicakep Sumedang Raih Tiga Besar Inovasi Terbaik Jawa Barat 2024
Polda Jabar Bongkar Sindikat Perdagangan Orang, PMI Ilegal Dikirim ke Irak
Polda Jabar Bongkar Sindikat Pemalsuan Pupuk, Ribuan Ton Pupuk Palsu Beredar!
Puluhan Ribu Pendukung Padati Kampanye Akbar Pasangan MAMA di Tapanuli Tengah
Polsek Koja Gelar “Jumat Curhat”: Dekatkan Polisi dan Warga di Rawabadak Utara
Polres Metro Jakarta Utara Gaungkan Gerakan Nasional Pangan Merah Putih di Kawasan Mangrove PIK
PLN Bagikan Tips Aman Gunakan Listrik Selama Musim Hujan
Warga RW 07 Antilop Tolak Pembangunan Kantor RW 012, Tuding Ada Pelanggaran Aturan

Berita Terkait

Sabtu, 23 November 2024 - 06:34 WIB

Sicakep Sumedang Raih Tiga Besar Inovasi Terbaik Jawa Barat 2024

Sabtu, 23 November 2024 - 06:17 WIB

Polda Jabar Bongkar Sindikat Perdagangan Orang, PMI Ilegal Dikirim ke Irak

Sabtu, 23 November 2024 - 06:10 WIB

Polda Jabar Bongkar Sindikat Pemalsuan Pupuk, Ribuan Ton Pupuk Palsu Beredar!

Sabtu, 23 November 2024 - 06:04 WIB

Puluhan Ribu Pendukung Padati Kampanye Akbar Pasangan MAMA di Tapanuli Tengah

Jumat, 22 November 2024 - 21:26 WIB

Polsek Koja Gelar “Jumat Curhat”: Dekatkan Polisi dan Warga di Rawabadak Utara

Berita Terbaru