Bupati Samosir Vandiko T Gultom, Minta Dukungan Gubsu Dalam Pembangunan Kawasan Pertanian Terpadu

- Jurnalis

Selasa, 14 Juni 2022 - 14:34 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ZONAPERS.com, Samosir – Untuk mendorong pembangunan kawasan pertanian terpadu di Kabupaten Samosir, Bupati Vandiko T. Gultom, dalam audensinya di ruang kerja gubernur Sumatera Utara (14/6/22)

 

Dalam Audensi tersebut, Bupati Samosir Vandiko T. Gultom dalam permintaaan dukungan kepada Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi, terkait tindak lanjut arahan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo, yang akan membangun Kawasan Pertanian Terpadu di Kabupaten Samosir.

 

Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi dibantu Kepala Dinas (Kadis) Tanaman Pangan dan Hortikultura Bahruddin Siregar dan Kepala Dinas Kehutanan Provinsi Sumatera Utara Herianto.

 

Baca Juga :  Babinsa Desa Jatirogo Sertu Fauzi Monitoring Normalisasi Sungai Di Desa Binaan

Sedangkan Bupati Samosir di dampingi oleh Kapala Bappeda Litbang Rajoki S, Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Tumiur G, staf ahli Bupati Rudi SM.

 

Edy Rahmayadi mengapresiasi ide dalam pembangunan Kawasan Pertanian Terpadu. Dikatakan, bahwa Pemerintah Provinsi akan mendukung rencana pembangunan kawasan pertanian terpadu di Kabupaten Samosir.

 

Sebagai bukti keseriusan dalam mendukung program ini, Gubernur Sumatera Utara memerintahkan langsung Kepala Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura serta Kepala Dinas Kehutanan Provinsi Sumatera Utara yang hadir dalam pertemuan itu untuk membentuk tim, membantu percepatan pembangunan kawasan pertanian terpadu di Samosir.

Baca Juga :  Pupuk Indonesia Sosialisasikan HET Pupuk Bersubsidi Terbaru

 

Disisi lain Gubsu juga menyampaikan bahwa Danau Toba adalah salah satu Venue (lokasi) olah raga air di PON (Pekan Olahraga Nasional)XXI Tahun 2024 di mana Sumatera Utara menjadi Tuan Rumah. Kabupaten Samosir sebagai salah satu Kabupaten di wilayah Danau Toba akan menjadi salah satu Tempat PON nantinya.

 

Untuk itu beliau meminta agar Kabupaten Samosir mempersiapkan diri menjadi bagian dari tuan rumah PON XXI Tahun 2024, bersama kita sukseskan pelaksanaan PON tersebut karena ini akan membawa nama baik Sumatera Utara. (MSP)

Berita Terkait

SPJB Pupuk Bersubsidi Tahun 2026 se-Bogor Ditandatangani
Presiden Prabowo Tiba Di Tapanuli Utara : Infrastruktur Rakyat Rakyat Tak Boleh Putus
Iming-Iming Investor Smelter Berujung Skandal Saham, Kariatun Ditetapkan Tersangka dan Masuk DPO
Menuju Tahun 2026 Catatan Hendry Ch Bangun Forum Wartawan Kebangsaan
PGI Kota Bogor Bidik Emas, Kirim Tiga Atlet ke Porprov Jabar 2026
Berlokasi Di Kaki Gunung Cakrabuana, GEMPPA SMUN 1 Ciawi Tempa Calon Anggota Lewat Diksar ke-38
Judol Semakin Menggurita, Negara Terlihat Kalah: OJK Kembali Bekukan Rekening Bank Dan E-wallet
Danrem 023/KS Bersama Satgas Bencana Berjalan Kaki Tembus Desa Simaningir

Berita Terkait

Rabu, 31 Desember 2025 - 21:05 WIB

SPJB Pupuk Bersubsidi Tahun 2026 se-Bogor Ditandatangani

Rabu, 31 Desember 2025 - 15:24 WIB

Presiden Prabowo Tiba Di Tapanuli Utara : Infrastruktur Rakyat Rakyat Tak Boleh Putus

Rabu, 31 Desember 2025 - 12:13 WIB

Iming-Iming Investor Smelter Berujung Skandal Saham, Kariatun Ditetapkan Tersangka dan Masuk DPO

Selasa, 30 Desember 2025 - 13:29 WIB

Menuju Tahun 2026 Catatan Hendry Ch Bangun Forum Wartawan Kebangsaan

Selasa, 30 Desember 2025 - 11:26 WIB

PGI Kota Bogor Bidik Emas, Kirim Tiga Atlet ke Porprov Jabar 2026

Berita Terbaru

Berita

SPJB Pupuk Bersubsidi Tahun 2026 se-Bogor Ditandatangani

Rabu, 31 Des 2025 - 21:05 WIB