Isu PLTU Banjarsari Terbakar, Berita Hoaks

- Jurnalis

Selasa, 5 Juli 2022 - 10:57 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ZONAPERS.com, Beredar informasi di media sosial terkait kebakaran di Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Banjarsari yang ada di wilayah kabupaten Lahat. Narasinya menyebutkan akibat insiden tersebut, menyebabkan putusnya pasokan Energi listrik ke sejumlah wilayah di Sumatera selatan. Sehingga membuat listrik yang digunakan warga di di Palembang, prabumulih, Sekayu dan beberapa daerah lain pun padam.Dari Sejak Senin (4/7) malam hingga hari ini Selasa (5/7).

Isu seperti ini seharusnya untuk masyarakat luas lebih bijak dalam menggunakan Medsos, jangan asal buat status trus posting tanpa di cari tau dulu kebenarannya.

Executive Vice Presiden (EVP) PLTU Banjarsari Rahmat Qodriansyah ketika dikonfirmasi, sudah mendengar beredarnya informasi terkait PLTU Banjarsari di sejumlah media sosial. Bahkan beberapa pihak terkait telah mencoba melakukan konfirmasi, untuk memastikan kebenaran berita tersebut. Secara tegas ia menjelaskan, bila informasi tersebut tidak benar alias hoaks. Sebab hingga saat ini PLTU Banjarsari dalam keadaan normal, dan tidak ada insiden kebakaran seperti yang dinarasikan disejumlah media sosial.

Baca Juga :  Zonapers Media Group, Siap Helat Tournament Golf Ke 3 Maret Ini

“Alhamdulilah, semua normal. Itu berita hoaks, jangan termakan informasi menyesatkan,” ujar Rahmat Qodriansyah, Selasa (5/7).

Lanjut Rahmat, pada Senin (4/7) sekitar pukul 18.31 pembangkit unit 1 dan 2 PLTU Banjarsari sempat trip sehingga suplai energi yang dialirkan ke gardu induk PLN terhenti. Hal ini disebabkan adanya gangguan pada PHT Lahat-Bukit Asam. Namun hal ini bukan hanya terjadi pada PLTU Banjarsari saja, tapi juga pada pembangkit listrik yang lain yang ada di wilayah Kabupaten Lahat Lahat serta Kabupaten Muaraenim.

Baca Juga :  Direktur Reserse Narkoba Polda Banten Hadiri Pemusnahan Barang Bukti Narkotika

Pasca gangguan tersebut, PLTU Banjarsari langsung melakukan langkah sesuai standar operasional prosedur (SOP), dan berkoordinasi dengan PLN P3BS untuk persiapan normalisasi kembali ke sistem. Guna kembali memasok daya listrik dari pembangkit, untuk disalurkan ke Gardu Induk PLN di Puntang Lahat. setelah melakukan sejumlah persiapan, sekitar pukul 22.42 WIB PLTU Banjarsari sudah sinkron dan mensuplai energi listrik seperti semula untuk digunakan di pulau Sumatera.

“Mohon doanya agar kegiatan operasional PLTU Banjarsari berjalan lancar, untuk memasok energi listrik,” imbuh Rahmat.

Berita Terkait

Pangdam I/BB, “TNI Manunggal Memelihara Danau” Dan Baksos Pengobatan Gratis.
Keluarga Bani Murtawi Tasikmalaya Kembali Gelar Halal Bihalal
Pangdam I/BB di Dampingi Ketua Persit Kunker ke Yonif 123/RW,” Saya Bangga ditengah- tengah Prajurit”
Lembur Diurus, Kota Ditata Warnai Semangat Hari Jadi Sumedang ke-447
Pangdam I/BB Serahkan Tiga Unit Kunci Rumah Hasil Renovasi Swadaya Kodim 0211/TT.
Pangdam I/BB di Dampingi Ketua Persit, Kunker Ke Makorem 023/KS.
SMK N 1 Lumut, Resmi Melaksanakan BLUD Sekolah, Untuk Mempersiapkan Siswa Untuk Dunia Kerja.
Polda Sulut Lakukan Penyelidikan Dugaan Penyimpangan Dana Hibah GMIM, Ronny Sompie : Tetap Junjung Tinggi Asas Praduga Tak Bersalah

Berita Terkait

Kamis, 24 April 2025 - 14:59 WIB

Pangdam I/BB, “TNI Manunggal Memelihara Danau” Dan Baksos Pengobatan Gratis.

Kamis, 24 April 2025 - 10:02 WIB

Keluarga Bani Murtawi Tasikmalaya Kembali Gelar Halal Bihalal

Rabu, 23 April 2025 - 13:50 WIB

Pangdam I/BB di Dampingi Ketua Persit Kunker ke Yonif 123/RW,” Saya Bangga ditengah- tengah Prajurit”

Rabu, 23 April 2025 - 08:13 WIB

Lembur Diurus, Kota Ditata Warnai Semangat Hari Jadi Sumedang ke-447

Rabu, 23 April 2025 - 08:06 WIB

Pangdam I/BB Serahkan Tiga Unit Kunci Rumah Hasil Renovasi Swadaya Kodim 0211/TT.

Berita Terbaru