Kasad Resmikan Gereja El Shaddai Wujud Nyata Jaga Toleransi Dan Keharmonisan Umat

- Jurnalis

Minggu, 17 Juli 2022 - 22:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

zonapers.com, PALANGKARAYA – Sebagai wujud nyata dalam menjaga toleransi dan keharmonisan antar umat beragama di wilayah Palangkaraya, Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurachman didampingi Ketua Umum Persit Kartika Chandra Kirana Ny. Rahma Dudung Abdurachman meresmikan Gereja Oikumene El Shaddai yang berada di Markas Yonif R 631/Atg, Minggu (17/7/22).

Sebelum pelaksanaan peresmian Gereja Oikumene El Shaddai di Markas Yonif Raider 631/Antang, Kasad menyaksikan tayangan proses pembangunan Gereja Oikumene El Saddai dari awal sampai selesainya pembangunan.

Bapak Dr. Ir Willy Midel Yoseph, M.M., selaku tokoh masyarakat Palangkaraya, sekaligus mewakili warga jemaat Oikumene Gereja El Shaddai, menyampaikan ucapan terima kasih atas kesediaan bapak Kasad meresmikan Gereja Oikumene El Shaddai dan semoga menjadi berkah bagi masyarakat sekitar.

Baca Juga :  Bamsoet Tandatangani Kerjasama Pengembangan Black Stone Garage - IMI Lounge

Kasad dalam sambutannya menyampaikan bahwa semua agama mengajarkan kebaikan, sehingga tidak ada suatu agama atau golongan yang merasa paling benar dimata Tuhan, sehingga saya berharap agar warga jemaat di gereja ini selalu menjaga keharmonisan antar umat beragama sehingga tercipta rasa saling hormat menghormati antar umat beragama dalam menjalankan ibadah sehingga memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia.

“Ucapan terima kasih saya sampaikan kepada semua pihak yang sudah membantu proses pembangunan gereja sehingga dapat berjalan lancar dan selesai dengan baik. Saya yakin semua amal baik dalam membantu pembangunan rumah ibadah akan mendapat berkah dari Tuhan Yang Maha Kuasa,” tegas Kasad.

Baca Juga :  Arhanud TNI AD Mewujudkan Postur Ideal dan Modern

Kasad berharap agar rumah ibadah ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk kegiatan ibadah seluruh umat Kristen disekitar Yonif R 631/Antang dan semoga dapat membangun toleransi yang kuat di masyarakat.

Peresmian Gereja Oikumene El Shaddai ditandai dengan penandatanganan prasasti dan penekanan tombol oleh Kasad yang didampingi Pangdam XII/Tpr, Aster Kasad, Danrem 102/Panju Panjung, Pendeta dan para tokoh masyarakat Palangkaraya.

#TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Berita Terkait

Drama Hukum Mitora Vs Yayasan Cendana: OC Kaligis Bongkar Kejanggalan Putusan BANI
Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Dorong Ketahanan Pangan di Jawa Tengah
Dibalik Topeng Toko Kain: Polisi Bongkar Sindikat Judi Online di Bandung
Upacara Hari Pahlawan 2024: Tanpa Kedip di Hadapan Wapres Gibran
Respons Cepat Bakamla RI: Selamatkan ABK yang Sakit di Tengah Laut Natuna
Warga RW 04 Kelurahan Talun Kompak Tambal Jalan Rusak, Inspirasi Solidaritas Masyarakat
Bekantan Jadi Ikon Logo HPN 2025: Kalsel Siap Jadi Tuan Rumah
Anugerah Jurnalistik Adinegoro 2024: Wadah Kolaborasi Media Besar dan Kecil untuk Kemajuan Pers

Berita Terkait

Kamis, 21 November 2024 - 21:46 WIB

Drama Hukum Mitora Vs Yayasan Cendana: OC Kaligis Bongkar Kejanggalan Putusan BANI

Kamis, 21 November 2024 - 20:22 WIB

Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Dorong Ketahanan Pangan di Jawa Tengah

Kamis, 21 November 2024 - 20:18 WIB

Dibalik Topeng Toko Kain: Polisi Bongkar Sindikat Judi Online di Bandung

Kamis, 21 November 2024 - 19:21 WIB

Upacara Hari Pahlawan 2024: Tanpa Kedip di Hadapan Wapres Gibran

Kamis, 21 November 2024 - 17:11 WIB

Respons Cepat Bakamla RI: Selamatkan ABK yang Sakit di Tengah Laut Natuna

Berita Terbaru