Pastikan Pilkada Aman, Dandim 1710/Mimika dan Wakapolda Papua Tinjau Langsung TPS di Timika

- Jurnalis

Rabu, 27 November 2024 - 14:46 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Zonapers – Timika

Demi memastikan gelaran Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 berjalan lancar dan aman, Dandim 1710/Mimika Letkol Inf M. Slamet Wijaya, S.Sos., M.Han., M.A., bersama Wakapolda Papua Brigjen Pol Dr. Faizal Ramadhani, S.Sos, S.I.K., M.H., memantau langsung sejumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) di wilayah Timika, Rabu (27/11/2024).

Keduanya turun langsung ke beberapa wilayah strategis, seperti Distrik Mimika Baru, Kwamki Narama, dan Kuala Kencana, guna memastikan setiap tahapan Pilkada berjalan sesuai prosedur dan terjamin keamanannya.

Baca Juga :  Dandim 0502/JU Lakukan Kunjungan Kerja Ke Koramil-01/Koja

Dalam kesempatan tersebut, Dandim 1710/Mimika menegaskan pentingnya sinergi antara TNI dan Polri untuk menjaga stabilitas keamanan selama Pilkada berlangsung.

“Kami berkomitmen memastikan seluruh proses Pilkada berjalan tertib, aman, dan kondusif. Kehadiran kami juga untuk memberikan rasa tenang kepada masyarakat,” ujar Dandim.

Dandim juga mengajak masyarakat untuk berperan aktif menjaga suasana damai selama pesta demokrasi ini. Ia menekankan bahwa suksesnya Pilkada merupakan tanggung jawab bersama antara TNI, Polri, pemerintah daerah, dan masyarakat.

Baca Juga :  Polsek Koja Dukung Gelar Karya P5 SLB Negeri 4 Jakarta: "Jiwaku Sehat, Ragaku Kuat, Masa Depanku Cerah"

“Semoga ini menjadi momentum untuk memperkuat demokrasi di Kabupaten Mimika,” tambahnya.

Tak lupa, Dandim dan Wakapolda Papua menyampaikan apresiasi kepada petugas keamanan dan penyelenggara Pilkada yang telah bekerja keras memastikan kelancaran proses pemungutan suara.

Pemantauan langsung ini juga menjadi bukti nyata keseriusan aparat dalam menjaga stabilitas dan keamanan Pilkada, demi terwujudnya demokrasi yang jujur, adil, dan damai di Kabupaten Mimika.

Berita Terkait

SPJB Pupuk Bersubsidi Tahun 2026 se-Bogor Ditandatangani
Iming-Iming Investor Smelter Berujung Skandal Saham, Kariatun Ditetapkan Tersangka dan Masuk DPO
Menuju Tahun 2026 Catatan Hendry Ch Bangun Forum Wartawan Kebangsaan
PGI Kota Bogor Bidik Emas, Kirim Tiga Atlet ke Porprov Jabar 2026
Berlokasi Di Kaki Gunung Cakrabuana, GEMPPA SMUN 1 Ciawi Tempa Calon Anggota Lewat Diksar ke-38
Judol Semakin Menggurita, Negara Terlihat Kalah: OJK Kembali Bekukan Rekening Bank Dan E-wallet
Danrem 023/KS Bersama Satgas Bencana Berjalan Kaki Tembus Desa Simaningir
Maruarar Sirait: 2.603 Hunian Tetap Dibangun, Negara Harus Hadir Sejak Tanggap Darurat
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 31 Desember 2025 - 21:05 WIB

SPJB Pupuk Bersubsidi Tahun 2026 se-Bogor Ditandatangani

Rabu, 31 Desember 2025 - 12:13 WIB

Iming-Iming Investor Smelter Berujung Skandal Saham, Kariatun Ditetapkan Tersangka dan Masuk DPO

Selasa, 30 Desember 2025 - 13:29 WIB

Menuju Tahun 2026 Catatan Hendry Ch Bangun Forum Wartawan Kebangsaan

Minggu, 28 Desember 2025 - 19:55 WIB

Berlokasi Di Kaki Gunung Cakrabuana, GEMPPA SMUN 1 Ciawi Tempa Calon Anggota Lewat Diksar ke-38

Minggu, 28 Desember 2025 - 11:24 WIB

Judol Semakin Menggurita, Negara Terlihat Kalah: OJK Kembali Bekukan Rekening Bank Dan E-wallet

Berita Terbaru

Berita

SPJB Pupuk Bersubsidi Tahun 2026 se-Bogor Ditandatangani

Rabu, 31 Des 2025 - 21:05 WIB