Polsek Pademangan Gelar Rembug Warga Bersama Pengelola Keamanan GBC

- Jurnalis

Kamis, 12 Desember 2024 - 11:41 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Zonapers – Jakarta Utara

Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Polsek Pademangan mengadakan kegiatan Rembug Warga bersama pengelola keamanan Ruko Grand Butiq Center (GBC) Mangga Dua, RW 05 Kelurahan Ancol, pada Rabu (11/12/2024). Acara ini dipimpin oleh Kapolsubsektor Mangga Dua, Aiptu Wirahardja, dan Bripka Didik Gunawan, Bhabinkamtibmas Ancol.

Hadir pula perwakilan pengelola keamanan GBC, Bapak Abdul dan Rizki. Dalam pertemuan yang berlangsung sejak pukul 10.20 WIB ini, Polsek Pademangan menyampaikan sejumlah pesan Kamtibmas, menekankan pentingnya sinergi antara masyarakat dan petugas keamanan setempat dengan pihak kepolisian.

Baca Juga :  Negara Dibangun Dari Keberagaman Budaya, Agama dan Adat Istiadat

“Komunikasi dua arah adalah kunci dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif,” ujar Aiptu Wirahardja. Pesan ini disampaikan untuk mendorong koordinasi lebih baik dalam menangani potensi gangguan keamanan di kawasan tersebut.

Kapolsek Pademangan, Kompol Binsar Hatorangan Sianturi, S.H., S.I.K., M.Si., memberikan apresiasi atas pendekatan dialogis yang dilakukan oleh anggotanya. “Kegiatan seperti ini mempererat hubungan antara polisi dan masyarakat, sekaligus membangun kepercayaan untuk menjaga lingkungan tetap aman dan nyaman,” ungkapnya.

Baca Juga :  Polres Metro Jakarta Utara Peringati Isra’ Mi’raj dengan Santunan Yatim, Kapolres: "Sholat adalah Tiang Agama"

Selama kegiatan berlangsung, situasi di kawasan Ruko GBC dilaporkan aman dan kondusif. Rembug warga ini diharapkan dapat menjadi contoh pendekatan humanis yang efektif dalam mendukung keamanan lingkungan.

Berita Terkait

SPJB Pupuk Bersubsidi Tahun 2026 se-Bogor Ditandatangani
Iming-Iming Investor Smelter Berujung Skandal Saham, Kariatun Ditetapkan Tersangka dan Masuk DPO
Menuju Tahun 2026 Catatan Hendry Ch Bangun Forum Wartawan Kebangsaan
PGI Kota Bogor Bidik Emas, Kirim Tiga Atlet ke Porprov Jabar 2026
Berlokasi Di Kaki Gunung Cakrabuana, GEMPPA SMUN 1 Ciawi Tempa Calon Anggota Lewat Diksar ke-38
Judol Semakin Menggurita, Negara Terlihat Kalah: OJK Kembali Bekukan Rekening Bank Dan E-wallet
Danrem 023/KS Bersama Satgas Bencana Berjalan Kaki Tembus Desa Simaningir
Maruarar Sirait: 2.603 Hunian Tetap Dibangun, Negara Harus Hadir Sejak Tanggap Darurat
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 31 Desember 2025 - 21:05 WIB

SPJB Pupuk Bersubsidi Tahun 2026 se-Bogor Ditandatangani

Rabu, 31 Desember 2025 - 12:13 WIB

Iming-Iming Investor Smelter Berujung Skandal Saham, Kariatun Ditetapkan Tersangka dan Masuk DPO

Selasa, 30 Desember 2025 - 13:29 WIB

Menuju Tahun 2026 Catatan Hendry Ch Bangun Forum Wartawan Kebangsaan

Selasa, 30 Desember 2025 - 11:26 WIB

PGI Kota Bogor Bidik Emas, Kirim Tiga Atlet ke Porprov Jabar 2026

Minggu, 28 Desember 2025 - 11:24 WIB

Judol Semakin Menggurita, Negara Terlihat Kalah: OJK Kembali Bekukan Rekening Bank Dan E-wallet

Berita Terbaru

Berita

SPJB Pupuk Bersubsidi Tahun 2026 se-Bogor Ditandatangani

Rabu, 31 Des 2025 - 21:05 WIB