RS Elisabeth Bekasi Gelar Seminar Hari Gizi, Bahas Pentingnya Nutrisi dan Kesehatan di Musim Hujan

- Jurnalis

Selasa, 21 Januari 2025 - 18:16 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Zonapers – Bekasi

Dalam rangka memperingati Hari Gizi yang jatuh pada 25 Januari, RS Elisabeth yang berlokasi di Jalan Raya Narogong, Bekasi Timur, menyelenggarakan seminar terbuka bertema “Hari Gizi” di ruang tunggu pasien depan loket administrasi rawat inap, Selasa (21/01/2025).

Acara ini dipandu oleh Hari Pramono dari Tim Promosi Kesehatan RS Elisabeth, yang membuka seminar di tengah para pasien yang sedang menunggu giliran konsultasi. Dalam presentasinya, Hari menjelaskan pentingnya gizi untuk mendukung masa pertumbuhan anak hingga dewasa. Selain itu, seminar ini juga membahas tips menjaga kesehatan di musim hujan, yang sering kali meningkatkan risiko penyakit.

“Menyambut Hari Gizi, kami tak hanya berbicara soal solusi gizi, tetapi juga memberikan edukasi mengenai cara menjaga kesehatan di musim hujan, serta membuka konsultasi seputar gejala penyakit, pendaftaran BPJS, dan aturan baru terkait BPJS,” jelas Hari Pramono.

Baca Juga :  Mantan Lurah Bojong Koneng Datangi Warga RW 08 Agar Mau Menjual Tanahnya

Seminar ini disambut antusias oleh pasien yang hadir. Beberapa bahkan memanfaatkan kesempatan untuk bertanya langsung tentang layanan BPJS di RS Elisabeth. Selain diskusi yang informatif, pihak rumah sakit juga membagikan susu gratis kepada peserta seminar, termasuk susu Diabetasol untuk penderita diabetes.

Yuni Shara, salah satu pasien yang sedang menunggu giliran berkonsultasi dengan dokter spesialis penyakit dalam, tertarik mencoba susu Diabetasol. Namun, ia mengurungkan niatnya setelah merasa mual, yang diduga terkait dengan kondisi kehamilannya. “Saya sebenarnya penasaran dengan rasa susu Diabetasol karena saya punya gula, tapi tiba-tiba perut saya mual. Mungkin karena hamil, jadi belum cocok untuk sekarang,” ungkapnya sambil tersenyum.

Baca Juga :  Polda Banten Bagikan Ratusan Paket Sembako Untuk Wartawan

Acara seminar ini berlangsung hingga pukul 11.00 WIB dan memberikan manfaat bagi para pasien yang hadir, baik dalam hal edukasi maupun pengalaman interaktif. Kegiatan ini menjadi salah satu bentuk komitmen RS Elisabeth dalam mendukung kesadaran masyarakat akan pentingnya gizi dan kesehatan.

Dengan adanya acara seperti ini, diharapkan masyarakat dapat lebih memahami pentingnya menjaga pola makan dan kesehatan, terutama di tengah cuaca yang tidak menentu. RS Elisabeth terus berupaya memberikan pelayanan yang terbaik bagi pasien dan komunitasnya.

Berita Terkait

TPNPB Kodap XI Odiyai Dogiyai Klaim Bertanggung Jawab Atas Pembunuhan Dua Anggota Militer di Dogiyai
Brigjen TNI Kristomei Sianturi Resmi Jabat Kapuspen TNI, Siap Perkuat Komunikasi Strategis TNI
Danrem 023/KS Dampingi Kunker Menkes RI dan Menko PMK RI Di Kepulauan Nias.
Serangan Brutal OPM Di Yahukimo: Enam Guru Tewas, Sekolah Dibakar, Warga Di Siksa, Sadis!!
Danrem 023/KS Resmi Tutup TMMD ke-123 Di Padang Lawas: Sinergi TNI & Masyarakat Wujudkan Pembangunan
Pemkab Gunung Mas Gelar Pasar Murah, Warga Antusias Dapat Sembako Murah!
Remaja Buncit 3 Gelar Buka Puasa Bersama dan Santunan Anak Yatim Piatu
Haji Mursad Bagikan Sembako Untuk Warga Sukapura, Sambut Idul Fitri Dengan Kebersamaan

Berita Terkait

Senin, 24 Maret 2025 - 18:11 WIB

TPNPB Kodap XI Odiyai Dogiyai Klaim Bertanggung Jawab Atas Pembunuhan Dua Anggota Militer di Dogiyai

Senin, 24 Maret 2025 - 14:07 WIB

Brigjen TNI Kristomei Sianturi Resmi Jabat Kapuspen TNI, Siap Perkuat Komunikasi Strategis TNI

Sabtu, 22 Maret 2025 - 20:26 WIB

Danrem 023/KS Dampingi Kunker Menkes RI dan Menko PMK RI Di Kepulauan Nias.

Sabtu, 22 Maret 2025 - 19:19 WIB

Serangan Brutal OPM Di Yahukimo: Enam Guru Tewas, Sekolah Dibakar, Warga Di Siksa, Sadis!!

Senin, 17 Maret 2025 - 20:39 WIB

Pemkab Gunung Mas Gelar Pasar Murah, Warga Antusias Dapat Sembako Murah!

Berita Terbaru