Wujud Nyata Kebersamaan TNI-Rakyat, Personel Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonarmed 5 Pancagiri Mengikuti Upacara Pemakaman Secara Militer Putra Terbaik Bangsa

- Jurnalis

Jumat, 11 November 2022 - 12:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Zonapers.com, MAHAKAM ULU – Inilah wujud nyata dari kebersamaan Satgas Pamtas Yonarmed 5 Pancagiri dengan masyarakat di daerah penugasan. Hal tersebut terlihat saat personel satgas pamtas Yonarmed 5 Pancagiri Pos Long Bagun membantu prosesi pemakaman salah satu Veteran TNI-AD yakni Serma (Purn) Antonius Lung Gun (96) di Desa Batoq Kelo Kec. Long Bagun Kab. Mahakam Ulu. Pemakaman tsb dilaksanakan di TPU Desa Long Bagun ulu, Kecamatan Long Bagun, Kabupaten Mahakam Ulu, Kalimantan Timur. (Jumat, 11 November 2022).

Hal tersebut disampaikan oleh Dansatgas pamtas Yonarmed 5 Pancagiri, Letkol Arm Yan Octa Rombenanta, S.Sos. dalam rilis tertulisnya.
“Kegiatan pemakaman tersebut langsung dipimpin oleh Komandan Upacara Kapten Arm Dhestya Henda, S.I.P, M.I.P (Danki IV Satgas Pamtas Rl-Malaysia) beserta personel dari Pos Long Bagun, personel satgas yang terlibat tersebut membantu proses upacara secara militer mulai dari rumah duka hingga ke tempat pemakaman. Selain itu kita juga membantu dalam proses penggalian liang lahat untuk jenazah Almarhum.” Ujar Dansatgas.

Baca Juga :  Wabup Minta Even Gelanggang Jeda Rutin Digelar Tiap Tahun

Yonarmed 5 Pancagiri

“Kami dari Satgas Pamtas juga turut berduka atas meninggalnya almarhum Serma (Purn) Antonius Lung Gun yang mana salah satu pejuang terbaik Bangsa. Beliau juga terlibat dalam misi operasi yakni Operasi Penumpasan, Operasi Penumpasan DI-TII dan Operasi Dwikora. alm meninggal dalam usia yang ke 96 tahun dikarenakan sakit” Tambah Dansatgas.

Komandan SSK IV Kapten Arm Dhestya Henda, S.I.P, M.I.P mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan suatu bentuk rasa Penghormatan terakhir kepada Veteran yang berjasa bagi bangsa dan negara serta turut berduka cita dari personel satgas kepada keluarga besar Almarhum.

Baca Juga :  Babinsa Koramil Kuala Kencana Turun Tangan, Buka Lahan Baru untuk Ketahanan Pangan

“Kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan kerukunan serta keharmonisan antara personel Satgas dengan masyarakat di wilayah penugasan. Saya mewakili personel pos dan juga keluarga besar Satgas Pamtas Yonarmed 5 Pancagiri turut berduka cita yang sedalam-dalamnya atas kepergian Almarhum. Seorang pejuang bangsa Semoga keluarga yang ditinggalkan mendapatkan kekuatan serta penghiburan.” Ucap Dhestya.

Yonarmed 5 Pancagiri

Sementara itu, ibu Lung (36) yakni Cucu dari almarhum mengucapkan mengucapkan rasa terima kasih dan bangga kepada personel Satgas Yonarmed 5 Pancagiri bantuan dan partisipasi dalam kegiatan acara pemakaman sampai selesai.

“Saya mewakili keluarga mengucapkan terima kasih sebanyak-banyaknya kepada bapak- bapak personel satgas atas kepedulian dan bantuannya dalam mendukung melancarkan kegiatan pemakaman kakek saya.” Pungkasnya.
Editor hans montolalu

Berita Terkait

Polsek Koja Gelar “Jumat Curhat”: Dekatkan Polisi dan Warga di Rawabadak Utara
Polres Metro Jakarta Utara Gaungkan Gerakan Nasional Pangan Merah Putih di Kawasan Mangrove PIK
PLN Bagikan Tips Aman Gunakan Listrik Selama Musim Hujan
Warga RW 07 Antilop Tolak Pembangunan Kantor RW 012, Tuding Ada Pelanggaran Aturan
Persiapan Pengamanan Pilkada DKI 2024: Kapolres Jakarta Utara Pimpin Apel di JIS
Babinsa Mapurujaya Sertu Tangkas Budiono Dorong Ketahanan Pangan di Mimika Timur
Hesty Sitorus Ancam Tidur di Depan Mabes Polri: Kecewa Penanganan Kasusnya Mandek di Polrestabes Medan
Kapolda Jabar Resmikan Jembatan Gantung, Warga Bandung Barat Sambut dengan Antusias

Berita Terkait

Jumat, 22 November 2024 - 21:26 WIB

Polsek Koja Gelar “Jumat Curhat”: Dekatkan Polisi dan Warga di Rawabadak Utara

Jumat, 22 November 2024 - 19:53 WIB

Polres Metro Jakarta Utara Gaungkan Gerakan Nasional Pangan Merah Putih di Kawasan Mangrove PIK

Jumat, 22 November 2024 - 19:17 WIB

PLN Bagikan Tips Aman Gunakan Listrik Selama Musim Hujan

Jumat, 22 November 2024 - 17:48 WIB

Warga RW 07 Antilop Tolak Pembangunan Kantor RW 012, Tuding Ada Pelanggaran Aturan

Jumat, 22 November 2024 - 17:22 WIB

Persiapan Pengamanan Pilkada DKI 2024: Kapolres Jakarta Utara Pimpin Apel di JIS

Berita Terbaru

Berita

PLN Bagikan Tips Aman Gunakan Listrik Selama Musim Hujan

Jumat, 22 Nov 2024 - 19:17 WIB