Bupati Resmikan Gedung Inspektorat, Gedung Baru Kinerja Meningkat

- Jurnalis

Sabtu, 28 Januari 2023 - 10:08 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

zonapers.com, Sumedang – Bup Ahmad Munir berharap agar gedung baru Inspektorat Daerah Kabupaten Sumedang berbanding lurus dengan meningkatkan kinerja pegawainya.

Demikian diungkapkan Bupati Sumedang H Dony Ahmad Munir saat peresmian Gedung Inspektorat Kabupaten Sumedang yang berlokasi di kawasan Pusat Pemerintahan Sumedang (PPS), Jumat (27/3)

“Saya berharap keluarga besar Inspektorat di sini bisa lebih meningkatkan kinerja. Gedung baru, semangat kerja baru, motivasi baru, energi baru. Jadi inilah arti penting gedung ini,” ucapnya.

Bupati mengucapkan rasa syukur atas gedung baru yang menjadi impian para ASN.

Bupati Resmikan Gedung Inspektorat, Gedung Baru Kinerja Meningkat

“Alhamdulillah memiliki gedung yang repesentatif, nyaman, bisa mendukung etos kerja. Bagaimana gedung ini menjadi House of Government yang ruhnya ada intergritas, kolaborasi dan hospitality,” ucapnya.

Baca Juga :  Bantu Korban Gempa Cianjur, Polres Sumedang Kirim Logistik dan Obat-obatan

Menurutnya, interaksi dan kesantunan di sebuah kantor atau ruangan akan menjadi motivasi dalam bekerja.

“Pasti itu akan menjadi semangat. Ketika kita masuk kantor senyum terus, pasti semangat. Itulah yang akan membangun suasana kerja atau iklim yang kondusif akan menghantarkan kita kepada kinerja yang lebih baik lagi,” ujarnya.

Sementara itu, Inspektur Daerah Nasam dalam kesempatannya mengatakan,  gedung Inspektorat dibangun melalui APBD Tahun 2022 dengan dana Rp. 9 miliar lebih.

“Hari selasa kemarin kita sudah berkantor di sini dan hari ini diresmikan Pak Bupati. Mudah-mudahan tempat kerja yang lebih representatif ini kami bisa lebih berprestasi, berkinerja. Hari ini kami akan menandatangani perjanjian kinerja baru untuk anggaran tahun 2023,” ucapnya.

Baca Juga :  Pangdam I/BB: Bangga dengan Dedikasi Prajurit dan Persit Korem 023/KS

Sesuai harapan Bupati, Nasam berharap dengan gedung baru, semua pegawai di Inspektorat Daerah lebih berkinerja secara maksimal.

“Saya bersyukur Pak Bupati, Pak Wakil  mempioritaskan untuk Gedung Inspektorat ini. Mudah-mudahan bisa lebih baik lagi,” katanya.

Tampak hadir dalam peresmian gedung, Wakil Bupati Sumedang H. Erwan Setiawan, Sekretaris Daerah Herman Suryatman beserta jajaran kepala OPD lainnya. Ujs

Berita Terkait

Polisi Gempur Premanisme dan Obat Terlarang: Langkah Tegas Menuju Kota Bogor yang Aman
Pergerakan Tanah di Cianjur Rusak Puluhan Rumah, Warga Dievakuasi
Debat Pamungkas Pilgub Jabar 2024: Paslon No. 4 Dedi Erwan Tunjukkan Kelasnya Sebagai yang Terbaik
Debat Pamungkas Pilgub Jawa Barat 2024 Berjalan Lancar, Keamanan Menuai Apresiasi
Panglima TNI Buka Kejuaraan Jetski Panglima TNI Cup 2024: Cetak Rekor MURI, Bagikan Sembako, dan Tanam Pohon di Pulau Kelor
Prajurit Yonmarhanlan III Jaga Keamanan dan Pengamanan Kapal Perang Australia HMAS
Babinsa Kuala Kencana Dampingi Tim Kemenkes Tangani Penyakit Kaki Gajah di Mimika
Jakarta Utara Gelar Doa Lintas Agama, Wujudkan Pilkada Damai 2024

Berita Terkait

Minggu, 24 November 2024 - 16:12 WIB

Polisi Gempur Premanisme dan Obat Terlarang: Langkah Tegas Menuju Kota Bogor yang Aman

Minggu, 24 November 2024 - 16:04 WIB

Pergerakan Tanah di Cianjur Rusak Puluhan Rumah, Warga Dievakuasi

Minggu, 24 November 2024 - 08:34 WIB

Debat Pamungkas Pilgub Jabar 2024: Paslon No. 4 Dedi Erwan Tunjukkan Kelasnya Sebagai yang Terbaik

Minggu, 24 November 2024 - 08:28 WIB

Debat Pamungkas Pilgub Jawa Barat 2024 Berjalan Lancar, Keamanan Menuai Apresiasi

Minggu, 24 November 2024 - 08:25 WIB

Panglima TNI Buka Kejuaraan Jetski Panglima TNI Cup 2024: Cetak Rekor MURI, Bagikan Sembako, dan Tanam Pohon di Pulau Kelor

Berita Terbaru