Aroma Tumpukan Sampah yang menggunung Di Pasar Ciawi Keluhkan Para Pedagang

- Jurnalis

Rabu, 29 Juni 2022 - 12:51 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ZONAPERS.com, Ciawi – Tumpukan sampah terlihat di Pasar Ciawi Kabupaten Tasikmalaya minggu 25 juni 2022, Kotor dan Kumuh bahkan Sampah yang menggunung tersebut hasil pengerukann gorong gorong pada hari jumat 23 juni 2022 belum diangkut petugas sekitar sampai saat ini.

Dan itu sangat berpengaruh untuk keseluruhan pengunjung pasar apalagi pedagang yang bisa menimbulkan males yang berbelanja karna kondisi tersebut akibatnya berkurang pembeli Berefek penurunan Omset mereka.

Seperti disampaikan Salah satu pedagang kelontongan, Dadang (32) mengatakan bahwa dengan adanya sampah tersebut membuat tidak nyaman bagi yang berbelanja ke pasar. Bahkan, kata dia, penjualan pun mengalami penurunan. Disampaikan kepada awak media, Rabu (29/6/22).

“Ini sudah sering terjadi dan saat ini juga belum diangkut-angkut. Ya kalau bau gini pembeli juga jadi males ke sini,” ujar dadang.

Dadang pun berharap bahwa sampah tersebut bisa segera diangkut oleh petugas kebersihan. Dengan itu, kata dia, pasar Ciawi bisa kembali bersih dari sampah.

Baca Juga :  Puluhan Personil Kepolisian Diturunkan Untuk Mengamankan Aksi Unjuk Rasa Penolakan Kenaikan BBM Bersubsidi di Depan Gedung DPRD Sumedang

“Iya harapan mah pengen segera diangkut lah. Apalagi itu menutup jalan, jadi jalan itu bisa terpakai kembali oleh pedagang dan masyarakat lainnya,” jelasnya.

Pedagang yang lain juga mengatakan hal yang sama, salah satu pedagang buah-buahan, bakri (42) menjelaskan dengan adanya sampah tersebut membuat penjualannya menurun. “Yang beli juga banyak yang ngeluh bau. Apalagi kan lalatnya bisa ke buah-buahan kan kuman juga,” Ungkapnya.

Pihaknya juga mengaku sering mendengar sampah tersebut akan diangkut. Namun, kata dia, hingga saat ini sampah tersebut belum juga diangkut.

“Ngejanjiin diangkut tanggal sekian, tanggal sekian tapi sampai sekarang belum juga diangkut juga. Padahal kita udah bayar iuran sampah sebesar Rp 10 ribu per hari, tapi ya gini belum diangkut terus,” ucapnya.

Baca Juga :  Nyatakan Komitmen, Pemuda, Mahasiswa Dan Buruh Bersama Kawal Sampai Tuntas Pembangunan IKN

Masih pedagang lain bernama Iip juga menuturkan bahwa jika hujan tiba pasti sampah tersebut membuat genangan yang bau. Bahkan, kata dia, genangan air hujan bisa masuk sampai ke area pasar.

“Kalau hujan pasti lebih parah baunya. Apalagi kalau di sana daerah yang deket sampahnya, ada tukang daging, ikan, pasti bau pisan,” pungkasnya.

Harapan dari pedagang untuk pengelola pasar Ciawi supaya lebih di perhatikan kebersihan nya jangan cuma narik retrebusi nya saja.

Karena kebersihan itu adalah sebagian daripada iman, Kalau pasar bersih pembeli pun tidak sungkan untuk belanja sehingga pedagang bisa mendapatkan keuntungan.

Hingga Berita ini di turunkan belum ada klarifikasi dari pihak terkait dan belum bisa di hubungi oleh awak media.

(Wiracakrabuana).

Berita Terkait

Kodim 1710/Mimika Sambut Natal 2024 dan HUT Ke-28 dengan Bakti Sosial di Kampung Lemasa
TNI-Polri Bersatu, Pemulihan Cepat Pasca Puting Beliung di Pangandaran
Subsatgas Pemberantasan Narkoba Gagalkan Peredaran 20 Kg Sabu di Sumatera Utara
Kodam XIV/Hasanuddin Sigap Bantu Korban Banjir di Sulawesi Selatan
KUM Mandiri Tasikmalaya,Di Duga Menyalahi Aturan Perbankan Tentang Bunga Kredit Serta Penagihan,Hati hati
Pemakaman Militer Peltu Muhammad Nur Kadir, Sosok Prajurit Teladan TNI AU
Pengamanan Ketat Stasiun Kota Bandung dan Kiaracondong Jelang Libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025
Polres Metro Jakarta Utara Gelar Upacara Hari Ibu ke-96, Tekankan Peran Perempuan dalam Kemajuan Bangsa
Tag :

Berita Terkait

Senin, 23 Desember 2024 - 12:00 WIB

Kodim 1710/Mimika Sambut Natal 2024 dan HUT Ke-28 dengan Bakti Sosial di Kampung Lemasa

Senin, 23 Desember 2024 - 08:45 WIB

TNI-Polri Bersatu, Pemulihan Cepat Pasca Puting Beliung di Pangandaran

Senin, 23 Desember 2024 - 00:38 WIB

Subsatgas Pemberantasan Narkoba Gagalkan Peredaran 20 Kg Sabu di Sumatera Utara

Senin, 23 Desember 2024 - 00:35 WIB

Kodam XIV/Hasanuddin Sigap Bantu Korban Banjir di Sulawesi Selatan

Minggu, 22 Desember 2024 - 18:53 WIB

KUM Mandiri Tasikmalaya,Di Duga Menyalahi Aturan Perbankan Tentang Bunga Kredit Serta Penagihan,Hati hati

Berita Terbaru