Benny Rhamdani : Penyaluran Pekerja Migran Indonesia Ke Negara Penempatan Sudah Lampaui Target

- Jurnalis

Selasa, 8 November 2022 - 00:01 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Zonapers.com, Jakarta – Kepala Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Benny Ramdhani mengatakan, penyaluran calon pekerja migran Indonesia (CPMI) ke negara penempatan sudah melampaui target tahun 2022 sebanyak 150 ribu orang.

“Per 1 Januari 2022 hingga 7 November 2022, penempatan seluruh skema sudah 150.640 orang. Artinya sudah melampaui target,” ujar Benny saat pelepasan 175 orang CPMI program kerja sama antara pemerintah Republik Indonesia dengan Korea Selatan di Kelapa Gading, Jakarta Utara, Senin.

Benny memperkirakan pemberangkatan CPMI ke negara-negara penempatan bisa mencapai sebanyak 170.000 orang pada akhir Desember 2022.

Baca Juga :  Sri Andini: BPI Pastikan Ketersediaan Pasokan Bahan Baku Listrik

Apalagi untuk mencapai Desember masih tersisa sekitar dua bulan lagi untuk menambah jumlah penempatan CPMI saat ini. “Bisa tembus ke angka 170.000-an, kalau melihat ada waktu dua bulan lagi,” kata Benny.

Penyaluran Pekerja Migran Indonesia Ke Negara Penempatan Sudah Lampaui Target

Salah satu negara yang menjadi fokus penempatan ialah Korea Selatan lewat program G to G (Government to Government) atau antarpemerintah.

Per hari ini, keberangkatan ke Korea Selatan sudah memasuki angkatan ke 90 dan 91. “Untuk yang terbang nanti malam dan besok malam ada 175 orang yang akan diberangkatkan,” kata Benny.

Baca Juga :  Kepala BP2MI Terus Berikan Pembekalan kepada PMI program G - to - G ke Negara Korea Secara Masif

Keberangkatan CPMI program G to G ke Korea Selatan sudah dilakukan sejak tanggal 21 Desember 2021 silam. Total sebanyak 10.486 CPMI jalur pendaftaran 2019-2020 sudah bekerja di Korea Selatan, menjadi pegawai di bidang manufaktur hingga perikanan.

​​​​​Total masih ada lebih kurang 1.000 orang CPMI Korea Selatan angkatan 2019 dan 2020 yang kami mau selesaikan penempatannya hingga akhir tahun. “Untuk minggu depan kami akan kembali memberangkatkan sekitar 350 orang,” ungkap Benny.
Editor hans montolalu

Berita Terkait

Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Dorong Ketahanan Pangan di Jawa Tengah
Dibalik Topeng Toko Kain: Polisi Bongkar Sindikat Judi Online di Bandung
Upacara Hari Pahlawan 2024: Tanpa Kedip di Hadapan Wapres Gibran
Respons Cepat Bakamla RI: Selamatkan ABK yang Sakit di Tengah Laut Natuna
Warga RW 04 Kelurahan Talun Kompak Tambal Jalan Rusak, Inspirasi Solidaritas Masyarakat
Bekantan Jadi Ikon Logo HPN 2025: Kalsel Siap Jadi Tuan Rumah
Anugerah Jurnalistik Adinegoro 2024: Wadah Kolaborasi Media Besar dan Kecil untuk Kemajuan Pers
Kapolda Jabar Ubah Lahan Tidur Jadi Produktif, Dukung Ketahanan Pangan Nasional

Berita Terkait

Kamis, 21 November 2024 - 20:22 WIB

Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Dorong Ketahanan Pangan di Jawa Tengah

Kamis, 21 November 2024 - 20:18 WIB

Dibalik Topeng Toko Kain: Polisi Bongkar Sindikat Judi Online di Bandung

Kamis, 21 November 2024 - 19:21 WIB

Upacara Hari Pahlawan 2024: Tanpa Kedip di Hadapan Wapres Gibran

Kamis, 21 November 2024 - 17:11 WIB

Respons Cepat Bakamla RI: Selamatkan ABK yang Sakit di Tengah Laut Natuna

Kamis, 21 November 2024 - 16:43 WIB

Warga RW 04 Kelurahan Talun Kompak Tambal Jalan Rusak, Inspirasi Solidaritas Masyarakat

Berita Terbaru