Kasad Serahkan Pompa Hydrant, Pipa dan Lampu Solar Cell ke Kodam XVII/Cenderawasih

- Jurnalis

Senin, 9 Januari 2023 - 23:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

zonapers.com, JAYAPURA – Wujud perhatian pimpinan agar pelaksanaan tugas satuan jajaran berjalan sesuai dengan tujuan yang diharapkan, Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurachman menyerahkan bantuan berupa 6 pompa hydrant, 20 roll pipa HDPE dan 20 unit lampu solar cell kepada Kodam XVII/Cenderawasih.

Penyerahan bantuan Kasad yang diterima langsung oleh Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Muhamad Saleh Mustafa ini, merupakan rangkaian kegiatan pada acara pengarahan Panglima TNI dan Kapolri kepada seluruh prajurit TNI Polri di wilayah Papua di Makodam XVII/Cenderawasih. Senin, (9/1/2023).

Baca Juga :  Spektra Raih Penghargaan Aplikasi Keuangan Terbaik

Dalam pengarahan yang diikuti oleh 600 personel TNI Polri tersebut, juga diberikan penghargaan kepada personel TNI Polri yang tergabung dalam Operasi Damai Cartenz oleh Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M. dan Kapolri Jenderal Pol. Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si.

Baik Panglima TNI maupun Kapolri saat pengarahannya menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih atas sinergi, dedikasi serta kerja keras seluruh prajurit TNI Polri untuk menjaga agar merah putih tetap berkibar di Papua.

Baca Juga :  Kapolsek Koja Gelar Program "Ngopi Kamtibmas" untuk Jaga Kondusivitas Wilayah

Keduanya juga menekankan agar prajurit TNI Polri untuk tetap meningkatkan dan memperkokoh sinergi antara TNI, Polri dan komponen bangsa lainnya dalam membantu pemerintah melaksanakan program pembangunan untuk kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Papua, serta dalam menjaga kondisi yang tetap kondusif di wilayah Papua.

Usai pengarahan di Makodam XVII/Cenderawasih, Panglima TNI dan Kapolri yang didampingi Kasad, Kasau dan Kasal selanjutnya mendatangi Brigif 20/Ima Jaya Keramo Kostrad untuk bertatap muka dan memberikan pengarahan kepada prajurit TNI Polri di wilayah Timika, Papua Tengah. (Dispenad)

Berita Terkait

SPJB Pupuk Bersubsidi Tahun 2026 se-Bogor Ditandatangani
Iming-Iming Investor Smelter Berujung Skandal Saham, Kariatun Ditetapkan Tersangka dan Masuk DPO
Menuju Tahun 2026 Catatan Hendry Ch Bangun Forum Wartawan Kebangsaan
PGI Kota Bogor Bidik Emas, Kirim Tiga Atlet ke Porprov Jabar 2026
Berlokasi Di Kaki Gunung Cakrabuana, GEMPPA SMUN 1 Ciawi Tempa Calon Anggota Lewat Diksar ke-38
Judol Semakin Menggurita, Negara Terlihat Kalah: OJK Kembali Bekukan Rekening Bank Dan E-wallet
Danrem 023/KS Bersama Satgas Bencana Berjalan Kaki Tembus Desa Simaningir
Maruarar Sirait: 2.603 Hunian Tetap Dibangun, Negara Harus Hadir Sejak Tanggap Darurat

Berita Terkait

Rabu, 31 Desember 2025 - 21:05 WIB

SPJB Pupuk Bersubsidi Tahun 2026 se-Bogor Ditandatangani

Rabu, 31 Desember 2025 - 12:13 WIB

Iming-Iming Investor Smelter Berujung Skandal Saham, Kariatun Ditetapkan Tersangka dan Masuk DPO

Selasa, 30 Desember 2025 - 13:29 WIB

Menuju Tahun 2026 Catatan Hendry Ch Bangun Forum Wartawan Kebangsaan

Selasa, 30 Desember 2025 - 11:26 WIB

PGI Kota Bogor Bidik Emas, Kirim Tiga Atlet ke Porprov Jabar 2026

Minggu, 28 Desember 2025 - 11:24 WIB

Judol Semakin Menggurita, Negara Terlihat Kalah: OJK Kembali Bekukan Rekening Bank Dan E-wallet

Berita Terbaru

Berita

SPJB Pupuk Bersubsidi Tahun 2026 se-Bogor Ditandatangani

Rabu, 31 Des 2025 - 21:05 WIB