Klarifikasi PWI Pusat Tentang Lokasi HPN 2025

- Jurnalis

Rabu, 24 Juli 2024 - 05:05 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

zonapers.com, Jakarta.

Bertempat di Kantor Sekertariat Kebon Sirih,Jakarta, Sekretaris Jenderal Persatuan Wartawan Indonesia (Sekjen PWI) Pusat, Iqbal Irsyad, mengonfirmasi adanya rumor tentang pemindahan pelaksanaan Hari Pers Nasional (HPN) 2025 dari Provinsi Riau ke provinsi lain.

“Pada awalnya, kami memang memutuskan HPN 2025 di Riau sesuai keputusan Rapat Pleno Pengurus Harian PWI,” Ujar Iqbal di Kantor PWI Pusat, Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Selasa, 23/7/24.

Lalu Iqbal menambahkan bahwa rumor mengenai pembatalan pelaksanaan HPN 2025 di Riau memang telah beredar di kalangan pengurus. Namun, hingga saat ini, ia menegaskan bahwa lokasi pelaksanaan HPN 2025 masih tetap di Provinsi Riau. “Jika pun kemudian pindah, tentu akan diputuskan resmi dalam rapat pengurus harian,” Kata Iqbal.

Baca Juga :  Kapolres Sumedang Pimpin Gelar Pasukan Untuk Operasi Keselamatan

Lebih lanjut, Iqbal menekankan pentingnya HPN sebagai acara besar bagi insan pers. “Ini hajatan besar insan pers. Jadi, saya akan berdiskusi dengan ketua umum dan tentu nanti akan dirapatkan kembali dengan Pengurus Harian serta Ketua-ketua PWI Provinsi lainnya untuk memastikan.”

Sebelumnya, PWI Pusat telah menetapkan PWI Provinsi Riau sebagai tuan rumah peringatan HPN 2025. Keputusan tersebut resmi dituangkan dalam Surat Keputusan PWI Pusat Nomor 207-PLP/PP-PWI/2024 yang ditandatangani oleh Ketua Umum PWI Pusat, Hendry Ch Bangun, dan Sekjen Sayid Iskandarsyah, sesuai hasil rapat pleno di Kantor Pusat PWI Pusat, Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat.

Baca Juga :  Kelompok Pecinta Alam CAKRA PERSADA Adakan Reuni

Dengan dinamika yang belakangan terjadi di organisasi, PWI Pusat akan terus memantau situasi dan memastikan bahwa keputusan yang diambil adalah yang terbaik untuk keberlangsungan peringatan Hari Pers Nasional 2025.

#Dari berbagai nara sumber.

Redaksi.

Berita Terkait

Polsek Koja Gelar “Jumat Curhat”: Dekatkan Polisi dan Warga di Rawabadak Utara
Polres Metro Jakarta Utara Gaungkan Gerakan Nasional Pangan Merah Putih di Kawasan Mangrove PIK
PLN Bagikan Tips Aman Gunakan Listrik Selama Musim Hujan
Warga RW 07 Antilop Tolak Pembangunan Kantor RW 012, Tuding Ada Pelanggaran Aturan
Persiapan Pengamanan Pilkada DKI 2024: Kapolres Jakarta Utara Pimpin Apel di JIS
Babinsa Mapurujaya Sertu Tangkas Budiono Dorong Ketahanan Pangan di Mimika Timur
Hesty Sitorus Ancam Tidur di Depan Mabes Polri: Kecewa Penanganan Kasusnya Mandek di Polrestabes Medan
Kapolda Jabar Resmikan Jembatan Gantung, Warga Bandung Barat Sambut dengan Antusias

Berita Terkait

Jumat, 22 November 2024 - 21:26 WIB

Polsek Koja Gelar “Jumat Curhat”: Dekatkan Polisi dan Warga di Rawabadak Utara

Jumat, 22 November 2024 - 19:53 WIB

Polres Metro Jakarta Utara Gaungkan Gerakan Nasional Pangan Merah Putih di Kawasan Mangrove PIK

Jumat, 22 November 2024 - 19:17 WIB

PLN Bagikan Tips Aman Gunakan Listrik Selama Musim Hujan

Jumat, 22 November 2024 - 17:48 WIB

Warga RW 07 Antilop Tolak Pembangunan Kantor RW 012, Tuding Ada Pelanggaran Aturan

Jumat, 22 November 2024 - 17:22 WIB

Persiapan Pengamanan Pilkada DKI 2024: Kapolres Jakarta Utara Pimpin Apel di JIS

Berita Terbaru

Berita

PLN Bagikan Tips Aman Gunakan Listrik Selama Musim Hujan

Jumat, 22 Nov 2024 - 19:17 WIB