Zonapers – Jayapura, 28 Desember 2024
Dalam semangat kebersamaan dan kasih Natal, Satgas Pamtas Kewilayahan Yonif 715/Mtl menggelar perayaan Natal bersama masyarakat Distrik Mulia, Kabupaten Puncak Jaya, Papua Tengah. Acara ini diadakan di berbagai Pos Satgas Yonif 715/Mtl, sebagai bentuk silaturahmi dan wujud kemanunggalan TNI dengan rakyat.
Dansatgas Pamtas Kewilayahan Yonif 715/Mtl, Letkol Inf Dwi Hertanto, S.Sos., menginstruksikan kepada seluruh jajaran Danpos untuk menggelar perayaan Natal dan Tahun Baru bersama masyarakat sekitar Pos masing-masing. Langkah ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, sekaligus membawa sukacita Natal kepada warga di wilayah tugas.
Pabintal Yonif 715/Mtl, Letda Inf Bharata, menjelaskan bahwa perayaan ini dirancang untuk memberikan kebahagiaan, terutama bagi personel yang tidak dapat merayakan Natal bersama keluarga mereka. “Kami merayakannya dengan masyarakat melalui berbagai kegiatan, seperti pembagian kado Natal kepada anak-anak, topi Santa Claus, dan berjoget bersama. Ini adalah cara kami memeriahkan Natal dan membawa kebahagiaan kepada semua,” ungkapnya.
Ani Enumbi (36), salah satu warga Distrik Mulia, menyampaikan rasa terima kasih kepada Satgas Yonif 715/Mtl atas perayaan Natal yang berkesan. “Terima kasih, Bapak, sudah mau membuat acara Natal bersama kami. Semoga selalu dilindungi dan dilancarkan dalam penugasan,” ujarnya penuh haru.
Melalui perayaan ini, Satgas Yonif 715/Mtl tidak hanya mempererat hubungan emosional dengan masyarakat, tetapi juga membuktikan bahwa kehadiran TNI bukan hanya sebagai penjaga keamanan, melainkan juga sahabat yang membawa kedamaian dan kebahagiaan di tengah-tengah masyarakat.
Perayaan Natal bersama ini menjadi simbol kebersamaan dan harmoni di antara TNI dan warga Papua Tengah. Satgas Yonif 715/Mtl berharap kegiatan ini dapat terus mempererat persaudaraan dan membawa kebaikan bagi semua pihak.
Sumber; Pen Satgas Yonif 715/Mtl