Staf Khusus Kemenkumham Laksanakan Penguatan Reformasi Birokrasi Di Lapas Pemuda Tangerang

- Jurnalis

Jumat, 8 Maret 2024 - 14:14 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

zonapers.com, Tangerang.

Komitmen melaksanakan pembangunan zona integritas terus digaungkan Lapas Pemuda Kelas IIA Tangerang Kanwil Kemenkumham Banten, kali ini Staf Khusus Menteri Hukum dan HAM Bidang Pengamanan dan Intelijen, Krismono yang melaksanakan penguatan reformasi birokrasi di Lapas Pemuda Kelas IIA Tangerang, Kamis, 7/3/24.

Dalam penguatan ini Krismono membahas apa saja yang menjadi faktor keberhasilan dalam pembangunan zona integritas menuju Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani, peningkatan pelayanan publik, komitmen bersama dalam memberantas pungutan liar, dan kecintaan terhadap organisasi.

Baca Juga :  Presiden Prabowo Resmikan PLTA Jatigede: Ikon Energi Hijau Indonesia

“Pemimpin harus menjadi contoh bagi anggotanya dalam mencintai organisasi, karena Menkumham menginginkan pegawai yang berkomitmen tinggi untuk kemajuan organisasi Kementerian Hukum dan HAM,” ujar Krismono.

Kepala Lapas Pemuda Kelas IIA Tangerang, Wahyu Indarto juga menyampaikan terimakasihnya kepada Stafsus atas penguatan yang diberikan, “Kami mengucapkan terimakasih atas penguatan yang akan diberikan, ini menjadi semangat dan motivasi Lapas Pemuda Kelas IIA Tangerang dalam meraih predikat WBBM di tahun 2024,”

Baca Juga :  Pasar Kumuh Dan Semrawut, Pedagang Parakan Muncang Desak DPRD Segera Lakukan Revitalisasi

Sebelum melaksanakan penguatan, Krismono juga meninjau Dapur Sehat Lapas Pemuda Tangerang, ruang kampus kehidupan, perkuliahan teologi di Gereja Maranatha, dan juga berbagai macam pembinaan kemandirian yang ada di Galeri Kegiatan Kerja seperti pembuatan batik ecoprint, bordir, sablon, konveksi, dan bengkel las.

Terakhir, Krismono menyampaikan harapannnya kepada Lapas Pemuda Kelas IIA Tangerang untuk mengimplementasikan dan menjunjung tinggi komitmen yang sudah di bangun dalam pembangunan zona integritas.

Pewarta: HM.

Berita Terkait

Renovasi Jalan Kampung Cibungkul, Bukti Nyata Kerja Anggota DPRD Dapil 2
Menteri ATR/BPN Nusron Wahid Di Riau : “HGU yang Lebih Dulu Terbit Akan Menang!”
TMMD Ke-124 Digelar di Sumedang, DPRD Nyatakan Dukungan Penuh “Bukan Sekadar Bangun Desa, Ini Kehadiran Negara”
GEGER! Gubernur Jabar Diancam Bom, Abah Anton Ngamuk: “INI PERANG TERHADAP NEGARA!”
Luar Biasa, Respon Cepat Tanggap Dari Pihak PLN Rajapolah Tasikmalaya, Keluhan Warga Langsung Teratasi
Lembur Diurus, Kota Ditata Warnai Semangat Hari Jadi Sumedang ke-447
Pangdam I/BB Serahkan Tiga Unit Kunci Rumah Hasil Renovasi Swadaya Kodim 0211/TT.
Pangdam I/BB di Dampingi Ketua Persit, Kunker Ke Makorem 023/KS.

Berita Terkait

Senin, 28 April 2025 - 13:19 WIB

Renovasi Jalan Kampung Cibungkul, Bukti Nyata Kerja Anggota DPRD Dapil 2

Sabtu, 26 April 2025 - 11:39 WIB

Menteri ATR/BPN Nusron Wahid Di Riau : “HGU yang Lebih Dulu Terbit Akan Menang!”

Jumat, 25 April 2025 - 14:27 WIB

TMMD Ke-124 Digelar di Sumedang, DPRD Nyatakan Dukungan Penuh “Bukan Sekadar Bangun Desa, Ini Kehadiran Negara”

Jumat, 25 April 2025 - 11:15 WIB

GEGER! Gubernur Jabar Diancam Bom, Abah Anton Ngamuk: “INI PERANG TERHADAP NEGARA!”

Jumat, 25 April 2025 - 10:39 WIB

Luar Biasa, Respon Cepat Tanggap Dari Pihak PLN Rajapolah Tasikmalaya, Keluhan Warga Langsung Teratasi

Berita Terbaru

Berita

Danrem 023/KS ,” Persit Adalah Wanita Yang Hebat.”

Senin, 28 Apr 2025 - 12:48 WIB