Tim Polres Sumedang, Amankan Puluhan Pemuda Gegara Perang Sarung.

- Jurnalis

Minggu, 2 April 2023 - 16:17 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

zonapers.com, Sumedang.

Polres Sumedang Polda Jabar mengamankan puluhan remaja yang diduga akan melakukan aksi perang sarung pada malam dini hari di sekitar Taman Telor Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Minggu (02/04/2023).

Puluhan remaja tersebut berhasil diamankan dan dilakukan pemeriksaan oleh anggota Polres Sumedang, setelah adanya informasi dari masyarakat kepada Kepolisian saat melakukan Patroli malam.

Kapolres Sumedang, AKBP Indra Setiawan, mengatakan bahwa puluhan remaja tersebut diamankan karena diduga akan melakukan aksi perang sarung yang dapat mengganggu ketertiban dan keamanan masyarakat.

Baca Juga :  Pabrik Narkotika “Happy Water” Digerebek di Bandung: Ribuan Bungkus Siap Edar untuk Malam Tahun Baru

Polres Sumedang berharap tindakan ini dapat memberikan efek jera kepada para remaja tersebut untuk tidak melakukan tindakan yang dapat mengganggu ketertiban masyarakat.

Selain itu, pada kegiatan tersebut, Polres Sumedang juga berhasil mengamankan sejumlah sepeda motor yang tidak dilengkapi dengan surat-surat kendaraan.

Kapolres Sumedang juga mengingatkan kepada seluruh masyarakat untuk tetap menjaga ketertiban dan keamanan khususnya di wilayah Kabupaten Sumedang, terlebih pada saat bulan suci Ramadhan. Ia menekankan bahwa keamanan dan ketertiban masyarakat adalah tanggung jawab bersama.

Baca Juga :  Kompolnas Pastikan Pengamanan Operasi Lilin Lodaya di Jawa Barat Optimal

“Polres Sumedang akan terus meningkatkan kegiatan Patroli baik siang maupun malam hari, sebagai upaya menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif, tentunya kami harapkan peran serta masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan lingkungannya dengan meningkatkan siskamling di wilayahnya masing-masing”, tandasnya.

Pewarta : UJS.

Berita Terkait

SPJB Pupuk Bersubsidi Tahun 2026 se-Bogor Ditandatangani
Berlokasi Di Kaki Gunung Cakrabuana, GEMPPA SMUN 1 Ciawi Tempa Calon Anggota Lewat Diksar ke-38
Danrem 023/KS Bersama Satgas Bencana Berjalan Kaki Tembus Desa Simaningir
Dampak Keterlambatan Bantuan Bencana, Massa Kibarkan Bendera GAM di Lhokseumawe
Satgas Yonif 123/Rajawali Tebar Kasih Natal di Pelosok Papua, Bagikan 1.409 Paket Sembako.
Sidang Perdana Tokoh Aksi Rakyat Pati, Botok: Jangan Takut Kritik Penguasa
SSB Angkasa 8 Kota Serang Raih Juara 3 Nasional di Turnamen Anak Dewa 2025
Kapolda Jabar Tinjau Arus Lalu Lintas Tol Jakarta–Cikampek Saat Libur Nataru

Berita Terkait

Rabu, 31 Desember 2025 - 21:05 WIB

SPJB Pupuk Bersubsidi Tahun 2026 se-Bogor Ditandatangani

Sabtu, 27 Desember 2025 - 21:22 WIB

Danrem 023/KS Bersama Satgas Bencana Berjalan Kaki Tembus Desa Simaningir

Jumat, 26 Desember 2025 - 15:57 WIB

Dampak Keterlambatan Bantuan Bencana, Massa Kibarkan Bendera GAM di Lhokseumawe

Jumat, 26 Desember 2025 - 15:27 WIB

Satgas Yonif 123/Rajawali Tebar Kasih Natal di Pelosok Papua, Bagikan 1.409 Paket Sembako.

Jumat, 26 Desember 2025 - 14:12 WIB

Sidang Perdana Tokoh Aksi Rakyat Pati, Botok: Jangan Takut Kritik Penguasa

Berita Terbaru

Berita

SPJB Pupuk Bersubsidi Tahun 2026 se-Bogor Ditandatangani

Rabu, 31 Des 2025 - 21:05 WIB