Yonmarhanlan III Rayakan HUT Marinir ke-79 dengan Bhakti Sosial di Kampung Nelayan

- Jurnalis

Senin, 18 November 2024 - 11:18 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Zonapers – Jakarta

Dalam rangka memperingati HUT Korps Marinir yang ke-79, Yonmarhanlan III bersama Jalasenastri menggelar kegiatan Bhakti Sosial yang penuh makna di sebuah kampung nelayan. Momentum ini menjadi wujud nyata kepedulian TNI AL terhadap masyarakat pesisir yang hidupnya bergantung pada hasil laut.

Kehadiran anggota Marinir Yonmarhanlan III bersama Jalasenastri yang diketuai oleh Ibu Cory selaku Isteri Mayor Marinir Anthonius Panglima Etwin M., Tr.Opsla., disambut dengan antusias oleh warga setempat. Para ibu-ibu pekerja, yang saat itu tengah membersihkan dan menguliti kerang hijau, terkejut sekaligus gembira melihat rombongan datang membawa bantuan sembako.

Baca Juga :  Bakamla RI Zona Tengah Gelar Donor Darah di Manado dalam Rangka HUT ke-19

Dalam sambutannya, Ibu Cory menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk perhatian Yonmarhanlan III kepada masyarakat pesisir yang telah berjasa menjaga ketahanan pangan laut. “Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban ibu-ibu pekerja di sini, sekaligus mempererat hubungan antara TNI AL dan masyarakat,” ujarnya.

Setelah menyerahkan sembako, rombongan melanjutkan perjalanan menuju dermaga kapal kecil di area kampung nelayan. Di bawah terik matahari, para nelayan yang sedang bekerja terhenti sejenak untuk menyambut hangat kehadiran Yonmarhanlan III.

Baca Juga :  Polsek Koja Gencarkan KRYD, Pastikan Malam Minggu Aman dari Tawuran dan Kejahatan Jalanan

“Kami merasa senang dan bangga. Kehadiran Marinir dan Jalasenastri memberikan semangat baru bagi kami yang sehari-hari bergulat dengan pekerjaan berat di laut,” ujar salah satu nelayan setempat.

Kegiatan ini menjadi salah satu rangkaian HUT Marinir yang bertujuan tidak hanya untuk berbagi, tetapi juga untuk memperkuat sinergi antara TNI AL dengan masyarakat. Dengan semangat Jalasveva Jayamahe, Yonmarhanlan III terus menunjukkan komitmennya dalam mengabdi kepada bangsa dan negara, baik di darat, laut, maupun bersama rakyat.

Berita Terkait

Babinsa Koramil 1715-03/Kurima Bersama Warga Kampung Polimo: Bersinergi Wujudkan Lingkungan Bersih dan Sehat
Persekutuan Doa Oikumene Adriella Dharma Wanita Pusat Gelar Ibadah Natal dan Tahun Baru 2025
Primer Koperasi Kartika Oro Doro Enakoa Kodim 1710/Mimika Gelar Rapat Akhir Tahunan Tutup Buku 2024
Indonesia dan RRT Perkuat Aliansi Pertahanan Strategis, Fokus pada Transfer Teknologi dan Hubungan Militer
Danlanud Sultan Hasanuddin Terima Audiensi Kepala Perwakilan BKKBN Sulsel Bahas Kolaborasi Penurunan Stunting
Polsek Koja Gaungkan Ngopi Kamtibmas: Sinergi Polisi dan Warga untuk Keamanan Koja
Perayaan Natal – TNI-Polri dan ASN Garnisun Tetap II/Bandung: Merajut Harmoni Dalam Keberagaman
Pangkoopsud II Pimpin Penanaman Jagung 1 Juta Hektar Serentak: Dukung Swasembada Pangan 2025
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 22 Januari 2025 - 20:10 WIB

Babinsa Koramil 1715-03/Kurima Bersama Warga Kampung Polimo: Bersinergi Wujudkan Lingkungan Bersih dan Sehat

Rabu, 22 Januari 2025 - 18:45 WIB

Persekutuan Doa Oikumene Adriella Dharma Wanita Pusat Gelar Ibadah Natal dan Tahun Baru 2025

Rabu, 22 Januari 2025 - 16:40 WIB

Primer Koperasi Kartika Oro Doro Enakoa Kodim 1710/Mimika Gelar Rapat Akhir Tahunan Tutup Buku 2024

Rabu, 22 Januari 2025 - 16:31 WIB

Indonesia dan RRT Perkuat Aliansi Pertahanan Strategis, Fokus pada Transfer Teknologi dan Hubungan Militer

Rabu, 22 Januari 2025 - 15:54 WIB

Danlanud Sultan Hasanuddin Terima Audiensi Kepala Perwakilan BKKBN Sulsel Bahas Kolaborasi Penurunan Stunting

Berita Terbaru