zonapers.com, Cirebon.
Hasil observasi tim wartawan zonapers.com langsung ke lokasi kantor Desa Beringin Kecamatan Penganan Kabupaten Cirebon, ternyata benar adanya, Agung Gunawan pada usianya yang ke 26 telah sukses terpilih menjadi seorang Kepala Desa (Kades), Selasa,3/11/20.
Kades termuda yang jebolan Universitas Gunadarma Jakarta ini, resmi menjabat pada bulan Januari 2020 berdasarkan hasil pemungutan suara di tahun 2019.
” Memang, Saya resmi menjabat di Bulan Januari 2020, pas Indonesia dilanda Pandemi Covid-19, itulah tantangan saya menjadi Kepala Desa yang pertama, dimana saya harus konsentrasi guna melindungi warga Desa saya agar tidak terpapar dan tetap bisa bekerja normal untuk menafkahi keluarga nya,” Ujar Agung.
” Alhamdulillah, walau warga desa tetangga ada yang terpapar, di Desa Beringin sampai saat ini tidak ada suspect Covid-19,” Jelasnya.
Kebetulan, ketika wartawan kami berkunjung ke Desa Beringin, terlihat bangunan depan Kantor Desa sedang mengalami renovasi, tetapi aktivitas staff kantor desa tetap berjalan melayani kepentingan warganya.
” Saya ingin membangun desa saya ini semaksimal mungkin, walau boleh di katagori kan Kepdes Termuda, namun tekad saya tidak mau kalah dengan para senior kepdes lainnya,” Lanjut Agung Gunawan.
Banyak hal yang dia hadapi ketika pertama kali dia menjabat, namun tetap dia hadapi dengan lapang dada dan dia anggap itu adalah tantangan untuk kemajuan desanya.
( Redaksi ).