Lakukan Pendalaman, Ditreskrimsus Polda Banten Tindak lanjuti Kebocoran Data Guru

- Jurnalis

Rabu, 10 November 2021 - 17:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Zonapers.com, Kota Serang.

Terkait kebocoran data guru di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kabupaten Tangerang, Polda Banten sampai saat ini terus melakukan pendalaman, hal itu dikatakan Kabid Humas Polda Banten AKBP Shinto Silitonga saat ditemui di ruang kerjanya, Kamis, (10/11/21).

“Subdit Siber Ditreskrimsus Polda Banten saat ini sudah melakukan permintaan keterangan terhadap 3 orang yang masing-masing adalah pejabat dan staf pada Kantor Cabang Dinas Dikbud Kabupaten Tangerang,” Ujar Shinto.

Shinto Silitonga menyatakan selain melakukan pemeriksaan terhadap saksi-saksi, dalam proses penyelidikan Subdit Siber Ditreskrimsus Polda Banten juga melakukan pendekatan ilmiah untuk mengetahui jejak digital. “Dalam proses pendekatan ilmiah yang dilakukan Subdit Siber Ditreskrimsus Polda Banten dengan tracing jejak digital beberapa device yang diduga ada kaitannya dengan pengunggahan data tersebut,” Ucap Shinto.

Baca Juga :  Kasau Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, Tinjau langsung latihan Mission Oriented Training

Hasil pemeriksaan sementara data yang tersebar merupakan format permintaan data oleh Bank BJB ke Kantor Cabang Dinas Kabupaten Tangerang untuk kepentingan peralihan gaji guru dan honorer Kabupaten Tangerang dari Bank Banten ke Bank BJB.

“Hingga sore ini, penyelidik Siber Ditreskrimsus Polda Banten terus melaksanakan koordinasi yang intens baik ke Dinas Dikbud Propinsi maupun ke Cabang Dinas Dikbud Kabupaten Tangerang,” Ujar Shinto.

Baca Juga :  Pastikan Tepat Sasaran, Dandim 0716/Demak Cek Langsung Sasaran RTLH

Sebagaimana diketahui, kelompok data guru di Kabupaten Tangerang yang berisi beberapa informasi privasi mengalami kebocoran sejak Jumat (05/11) lalu. Data pribadi berupa nama, NIK, bahkan nomor rekening dan nomor handphone tersebar luas di link vbook. “Publik kami sarankan agar jangan mengunduh link tersebut karena mengandung malware yang dapat merusak device pribadi,” Tutupnya.

Bidhumas, da

Berita Terkait

Presiden Prabowo Tiba Di Tapanuli Utara : Infrastruktur Rakyat Rakyat Tak Boleh Putus
Iming-Iming Investor Smelter Berujung Skandal Saham, Kariatun Ditetapkan Tersangka dan Masuk DPO
Sidang Perdana Tokoh Aksi Rakyat Pati, Botok: Jangan Takut Kritik Penguasa
FWK Dorong Optimisme Nasional Hadapi Tekanan 2026
Program “Pemred Sahabat Desa” Resmi Diluncurkan di Bandung
Pangdam I/BB Tinjau Langsung Jalan Tarutung–Sibolga Yang Sempat Terputus Akibat Bencana Alam.
FWK : Pejabat Jangan Anti Kritik, PERS Selalu Hadir Untuk Kepentingan Publik
Terlewatkan.. Kondisi SMK Negeri I Badiri, Tertimbun Lumpur Dan Kayu, Akibat Banjir Bandang.

Berita Terkait

Rabu, 31 Desember 2025 - 15:24 WIB

Presiden Prabowo Tiba Di Tapanuli Utara : Infrastruktur Rakyat Rakyat Tak Boleh Putus

Rabu, 31 Desember 2025 - 12:13 WIB

Iming-Iming Investor Smelter Berujung Skandal Saham, Kariatun Ditetapkan Tersangka dan Masuk DPO

Jumat, 26 Desember 2025 - 14:12 WIB

Sidang Perdana Tokoh Aksi Rakyat Pati, Botok: Jangan Takut Kritik Penguasa

Kamis, 25 Desember 2025 - 10:04 WIB

FWK Dorong Optimisme Nasional Hadapi Tekanan 2026

Rabu, 24 Desember 2025 - 18:29 WIB

Program “Pemred Sahabat Desa” Resmi Diluncurkan di Bandung

Berita Terbaru

Berita

SPJB Pupuk Bersubsidi Tahun 2026 se-Bogor Ditandatangani

Rabu, 31 Des 2025 - 21:05 WIB