Pererat Hubungan dengan Warga, Babinsa Koramil Agimuga Rutin Gelar Komsos di Kampung Kiliarma

- Jurnalis

Rabu, 29 Januari 2025 - 17:59 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Zonapers – Timika – Dalam upaya memperkokoh kemanunggalan TNI dengan masyarakat, Babinsa Koramil 1710-06/Agimuga, Serka Suminar dan Koptu Yohanes Naibobe, rutin menggelar Komunikasi Sosial (Komsos) dengan warga binaan. Salah satu kegiatan terbaru mereka adalah anjangsana ke rumah Bapak Niko Walilo di Kampung Kiliarma, Distrik Agimuga, Kabupaten Mimika, pada Rabu (29/01/2025).

Serka Suminar menegaskan bahwa kegiatan anjangsana dan Komsos seperti ini menjadi bagian penting dalam tugas Babinsa sebagai aparat teritorial. Dengan hadir langsung di tengah masyarakat, Babinsa dapat memahami kondisi wilayah binaan serta membangun komunikasi yang lebih erat dengan warga.

Baca Juga :  Bakamla RI Rayakan HUT Ke-19, Fokus pada Laut Aman untuk Indonesia Maju

“Kegiatan ini mencerminkan kemanunggalan TNI, khususnya Babinsa, bersama masyarakat. Selain itu, Komsos juga menjadi sarana untuk mengetahui perkembangan situasi di wilayah serta memperkokoh hubungan TNI dengan rakyat,” ujar Serka Suminar.

Tak hanya menjalin kedekatan, komunikasi langsung dengan warga juga memungkinkan Babinsa untuk mendeteksi potensi permasalahan lebih dini. Dengan begitu, langkah-langkah antisipatif bisa dilakukan lebih cepat guna menjaga stabilitas dan keamanan di wilayah.

“Dengan melaksanakan Komsos secara rutin, kami bisa langsung mengetahui persoalan yang dihadapi masyarakat. Jika ada permasalahan, kita bisa segera mencari solusi bersama,” tambahnya.

Baca Juga :  Pastikan Keamanan Ibadah Kenaikan Isa Al-Masih, Kapolres Sumedang Siagakan Personil

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Koramil Agimuga dalam mewujudkan kemanunggalan TNI dengan rakyat, sebagaimana menjadi harapan dari Komando Atas. Keberadaan Babinsa di tengah masyarakat diharapkan dapat memberikan rasa aman, mempererat kebersamaan, serta meningkatkan kepedulian sosial di lingkungan binaan.

Dengan pendekatan yang humanis dan berkelanjutan, Babinsa terus menunjukkan komitmennya untuk hadir dan berkontribusi dalam kesejahteraan masyarakat di wilayah binaannya.

Sumber; Puspen TNI

Berita Terkait

Gubernur Sulut Mayjen (P) Yulius Selvanus Tinjau Areal Universitas Islam Di Bolaang Mongondow
Kapolda Sumut Ajak Wartawan Sajikan Berita TAP, PWI: Wartawan Butuh Informasi
Heboh! Babinsa & Bhabinkamtibmas di Pati Diancam Somasi Oleh Oknum Pengacara ‘Kebal Hukum’
Viral! Rekaman Suara Diduga Oknum ASN Pengaruhi PSU Tasikmalaya, GMPD Desak Tindakan Tegas
Polres Tangerang Selatan Bongkar Sindikat Narkoba, 9.206 Butir Ekstasi Disita
Danrem 023/KS Dampingi Kunker Gubernur Sumut Ke Pulau Nias
Kapolda Riau Irjen Pol M.Iqbal Akan Di Rotasi, Penggantinya Irjen Pol Herry Heryawan.
Gubernur NTT Melki Laka Lena: “Silakan Kritik, Kami Terbuka untuk Masukan!”
Tag :

Berita Terkait

Jumat, 14 Maret 2025 - 12:58 WIB

Gubernur Sulut Mayjen (P) Yulius Selvanus Tinjau Areal Universitas Islam Di Bolaang Mongondow

Jumat, 14 Maret 2025 - 11:05 WIB

Kapolda Sumut Ajak Wartawan Sajikan Berita TAP, PWI: Wartawan Butuh Informasi

Jumat, 14 Maret 2025 - 09:13 WIB

Heboh! Babinsa & Bhabinkamtibmas di Pati Diancam Somasi Oleh Oknum Pengacara ‘Kebal Hukum’

Jumat, 14 Maret 2025 - 01:29 WIB

Viral! Rekaman Suara Diduga Oknum ASN Pengaruhi PSU Tasikmalaya, GMPD Desak Tindakan Tegas

Kamis, 13 Maret 2025 - 19:06 WIB

Polres Tangerang Selatan Bongkar Sindikat Narkoba, 9.206 Butir Ekstasi Disita

Berita Terbaru