Polda Banten Gelar Gerakan Vaksinasi Mahasiswa Nasional

- Jurnalis

Rabu, 18 Agustus 2021 - 13:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ZONAPERS.COM

SERANG – Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) dalam hal ini Polda Banten kembali menggelar serbuan vaksinasi dalam rangka membentuk herd immunity.

Kali ini, Polda Banten bekerja sama dengan Cipayung Plus Banten yang merupakan gabungan dari KAMMI, PMII, GMNI, HMI, IMM, GMKI. Sedangkan untuk pelaksanaannya dilakukan di halaman Biddokkes Polda Banten, Rabu (18/08).

Kapolda Banten Irjen Pol Dr. Rudy Heriyanto mengatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan akselarasi program vaksinasi nasional berbasis Presisi Polri.

“Gerakan vaksinasi mahasiswa nasional ini merupakan Kolaborasi antara mahasiswa dan Polri dalam rangka penanggulangan Covid-19 melalui vaksinasi nasional. Hal ini juga selaras dengan program bapak Kapolri yaitu Vaksinasi Merdeka,” kata Rudy Heriyanto.

Kapolda juga mengatakan tujuan vaksinasi ini adalah untuk mendukung program ntah dalam akselerasi vaksinasi.

“Tujuan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan imunitas dan kekebalan tubuh mahasiswa agar terhindar dari virus Covid-19, serta guna mendukung program pemerintah terkait akselerasi program vaksinasi nasional berbasis Presisi Polri menuju herd immunity di Indonesia,” ucap Kapolda Banten.

Baca Juga :  Rakernas AWDI DiLaksanakan Di Hotel Amaris Dan Di Kantor DPP

Sementara itu, Kabid Humas Polda Banten AKBP Shinto Silitonga menambahkan, “Alhamdulillah pada pagi hari ini kita menyaksikan bapak Kapolda Banten mengunjungi kegiatan bersama antara Polda Banten dengan mahasiswa Banten yang dalam hal ini diwakili oleh rekan-rekan dari KAMMI, PMII, GMNI, HMI, IMM, GMKI. Untuk hari ini, target kita dalam melakukan vaksinasi kepada mahasiswa sebanyak 300 mahasiswa dan lebih dari 200 vaksin untuk masyarakat terutama melengkapi vaksinasi kedua,” tambah Shinto Silitonga.

Ia berharap dengan dilaksanakannya vaksinasi massal tersebut dapat memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Indonesia.

“Program ini merupakan lanjutan dari program lanjutan vaksinasi nasional. Sesuai dengan tagline kemerdekaan Republik Indonesia yaitu Indonesia tangguh, Indonesia tumbuh. Polda Banten akan terus bersinergi dengan adik-adik mahasiswa dengan komunitas-komunitas untuk melakukan akselerasi si percepatan pelaksanaan vaksinasi sehingga herd immunity di wilayah Banten dapat dengan segera terealisasi,” harap Shinto Silitonga.

Baca Juga :  Sambut Harlah Pancasila, STIH Painan Gelar Webinar Internasional

Ditemui di lokasi, Solahudin Ketua PMII Banten mengucapkan rasa terima kasihnya kepada Polda Banten.

“Cipayung Plus Banten mengucapkan banyak terima kasih kepada Polda Banten dengan melakukan Sinergi vaksinasi dengan organisasi Cipayung bersama kader-kader seluruh organisasi Cipayung,” ungkapnya.

Lanjutnya, “Ini adalah bagian daripada sinergi kita bersama Polda Banten dan bagian daripada tanggung jawab bersama kita selaku pemuda di Provinsi Banten, selaku organisasi kemahasiswaan dalam rangka sama-sama mensukseskan akselerasi vaksinasi di Provinsi Banten,” tutupnya.

narasumber,(Ay/Bidhumas)

red,adjie

Berita Terkait

Presiden Prabowo Tiba Di Tapanuli Utara : Infrastruktur Rakyat Rakyat Tak Boleh Putus
Iming-Iming Investor Smelter Berujung Skandal Saham, Kariatun Ditetapkan Tersangka dan Masuk DPO
Sidang Perdana Tokoh Aksi Rakyat Pati, Botok: Jangan Takut Kritik Penguasa
FWK Dorong Optimisme Nasional Hadapi Tekanan 2026
Program “Pemred Sahabat Desa” Resmi Diluncurkan di Bandung
Pangdam I/BB Tinjau Langsung Jalan Tarutung–Sibolga Yang Sempat Terputus Akibat Bencana Alam.
FWK : Pejabat Jangan Anti Kritik, PERS Selalu Hadir Untuk Kepentingan Publik
Terlewatkan.. Kondisi SMK Negeri I Badiri, Tertimbun Lumpur Dan Kayu, Akibat Banjir Bandang.

Berita Terkait

Rabu, 31 Desember 2025 - 15:24 WIB

Presiden Prabowo Tiba Di Tapanuli Utara : Infrastruktur Rakyat Rakyat Tak Boleh Putus

Rabu, 31 Desember 2025 - 12:13 WIB

Iming-Iming Investor Smelter Berujung Skandal Saham, Kariatun Ditetapkan Tersangka dan Masuk DPO

Jumat, 26 Desember 2025 - 14:12 WIB

Sidang Perdana Tokoh Aksi Rakyat Pati, Botok: Jangan Takut Kritik Penguasa

Kamis, 25 Desember 2025 - 10:04 WIB

FWK Dorong Optimisme Nasional Hadapi Tekanan 2026

Rabu, 24 Desember 2025 - 18:29 WIB

Program “Pemred Sahabat Desa” Resmi Diluncurkan di Bandung

Berita Terbaru

Berita

SPJB Pupuk Bersubsidi Tahun 2026 se-Bogor Ditandatangani

Rabu, 31 Des 2025 - 21:05 WIB