Mengimplementasikan Kesepakatan Kerja Sama, Dirpamobvit Banten Kunjungi PLTU 3 Lontar Extension

- Jurnalis

Jumat, 15 Oktober 2021 - 12:57 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ZONAPERS. COM, TANGERANG – Dalam rangka untuk meningkatkan sinergitas, Direktur Pengamanan Objek Vital (Dirpamobvit) Polda Banten Kombes Edy Sumardi lakukan kunjungan silaturahmi sekaligus meninjau pelaksanaan kegiatan personil pengamanan objek vital nasional (Obvitnas) di wilayah hukum Polda Banten.

Kali ini Dirpamobvit Polda Banten, Kombes Edy Sumardi kunjungan silaturahmi ke PLTU 3 Lontar Extension Pembangkit Listrik tenaga Uap di Tangerang Jl. Insinyur Sutami, Lontar, Kemiri, Tangerang, Banten

“Hari ini saya baru saja mengunjungi salah satu mitra Ditpamobvit Polda Banten yaitu PLTU 3 Lontar Extension Tangerang” kata Edy dalam keterangan tertulisnya, Kamis (14/10/2021).

Menurutnya, PLTU 3 Lontar Extension ini merupakan perusahaan pembangkit listrik milik negara yang ada di Banten, dan ini merupakan salah satu objek vital nasional yang harus kami jaga.

Baca Juga :  Prosesi Panjang Jimat Kasultanan Kanoman Cirebon

“Kedatangan saya kesini juga bertujuan untuk bersilaturahmi dan mengimplementasikan dari kesepakatan kerja kita Ditpamobvit Polda Banten dengan PLTU 3 Lontar Extension MoU yang sudah kita buat untuk menghadirkan satuan keamanan ,” tutur Edy.

Ia menjelaskan, kedatangannya tersebut juga sekaligus untuk berkoordinasi terkait sistem manajemen pengamanan terpadu yang dilakukan oleh PLTU 3 Lontar Extension.

“Kedatangan saya kesini juga untuk berkoordinasi terkait sistem pengamanannya, sehingga tadi saya sudah meninjau secara langsung pola pengamanannya seperti apa dan berapa jumlah personel yang bertugas,” jelas Edy.

Dirinya mengemukakan, kami dari Ditpamobvit Polda Banten siap menjamin keamanan bagi objek vital nasional yang ada di wilayah hukum Polda Banten.

“Saya berharap, dengan kegiatan tersebut terjalinnya hubungan yang baik antara Polda Banten dengan PLTU 3 Lontar Extension,” ujar Edy.

Baca Juga :  Seorang Nelayan Pengedar Narkotika Jenis Sabu Terciduk Polisi Tapteng

Kata Edy, semoga dengan pertemuan ini dapat meningkatkan sinergitas antara Polda Banten dengan PLTU 3 Lontar Extension.

“Semoga kedepannya hubungan kita semakin lebih baik lagi. Dan kami Ditpamobvit Polda Banten siap memberikan jaminan keamanan di PLTU 3 Lontar Extension ini,” katanya.

Sementara itu Pupung Adiwibowo Manager Unit Pelaksana Proyek Jawa Bagian Barat 1 ucapkan terimakasih atas kunjungan Dirpamobvit Polda Banten ke PLTU 3 Lontar Extension.

“Kami mengucapkan terimakasih kepada Bapak Dirpamobvit Polda Banten Kombes Edy Sumardi atas kunjungannya ke PLTU 3 Lontar Extension,” ucap Pupung.

Sambung Pupung, semoga dengan pertemuan kita ini dapat terjalin tali silaturahmi dan kedepannya terjalin hubungan yang semakin baik lagi.

Bidhumas /DA

Berita Terkait

Kapolres Indramayu dan Forkopimda Pastikan Keamanan Gudang Logistik KPU: Jaminan 24 Jam Jelang Pilkada 2024
Dengan Semangat Kibarkan Kebanggaan Bendera Yonmarhanlan III Berkibar Gagah di Langit Jakarta
DR.Ronny F Sompie, SH, MH : Pemerintah Siaga Atasi TPPO Dan TPPM
11 Nama Yang Memiliki Kompetensi Dalam Kabinet Pemerintahan Prabowo-Gibran
KLB Ilegal Di Kecam, Hendry CH Bangun Tetap Sah Sebagai Ketum PWI Pusat
Pengurus PWI Djaya/ DKI, Resmi Di Bekukan Oleh PWI Pusat
Ketua Dewan Penasehat PWI, Ilham Bintang Digantikan Oleh Anton Charlyan, Pwi Pusat Lakukan Perombakan Besar Pengurus
Inisial ” T ” Yang Menghebohkan Publik, Ternyata…..

Berita Terkait

Minggu, 17 November 2024 - 22:26 WIB

Kapolres Indramayu dan Forkopimda Pastikan Keamanan Gudang Logistik KPU: Jaminan 24 Jam Jelang Pilkada 2024

Minggu, 17 November 2024 - 15:00 WIB

Dengan Semangat Kibarkan Kebanggaan Bendera Yonmarhanlan III Berkibar Gagah di Langit Jakarta

Sabtu, 2 November 2024 - 22:29 WIB

DR.Ronny F Sompie, SH, MH : Pemerintah Siaga Atasi TPPO Dan TPPM

Sabtu, 7 September 2024 - 15:47 WIB

11 Nama Yang Memiliki Kompetensi Dalam Kabinet Pemerintahan Prabowo-Gibran

Minggu, 18 Agustus 2024 - 20:09 WIB

KLB Ilegal Di Kecam, Hendry CH Bangun Tetap Sah Sebagai Ketum PWI Pusat

Berita Terbaru