Peduli Lansia, Bhabinkamtibmas Polsek Sumedang Selatan Berikan Bantuan Sembako

- Jurnalis

Rabu, 1 Maret 2023 - 14:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

zonapers.com, Sumedang – Sebagai salah satu wujud guna menjalin silaturahmi, kedekatan dan kebersamaan dengan warga binaan disamping tugas rutin Bhabinkamtibmas sebagai pemelihara situasi Kamtibmas di desa binaan, Bhabinkamtibmas dari Polsek Sumedang Selatan Polres Sumedang melaksanakan kegiatan Bhabinkamtibmas peduli lansia.

Hal tersebut diperlihatkan oleh Briptu Iis Sartika yang menyambangi Nurhayati (71), seorang lansia yang merupakan warga dari Lingkungan Cilipung Kelurahan Pasanggrahan Baru Kecamatan Sumedang selatan. Rabu (01/03/2023) pagi.

Kapolres Sumedang AKBP Indra Setiawan melalu Bhabinkamtibmas Kelurahan Pasanggrahan Briptu Iis Sartika mengungkapkan bahwa kegiatan sambang Bhabinkamtibmas ini merupakan salah satu kegiatan rutin dari petugas Bhabinkamtibmas sebagai tugas pokok sebagai fungsi Pembinaan dan pemeliharaan Kamtibmas di tingkat Kelurahan dan Desa.

Baca Juga :  Kapolres Sumedang Melepas Perwakilan Santri Kabupaten Sumedang Yang Akan Bertanding Pada Porseni NU Ke-1 Di Solo

“Pada kegiatan kali ini kami melaksanakan kegiatan sambang ke rumah Ibu Nurhayati salah satu warga lansia yang merupakan warga binaan di Kelurahan Pasanggrahan Baru Kecamatan Sumedang Selatan.” Ucap Iis.

“kami memberikan sedikit bantuan sosial berupa sembako, yang mana kami harapkan bisa bermanfaat dan setidaknya bisa membantu meringankan beban dari keluarga Ibu Nurhayati.” Kata Iis.

Baca Juga :  Pemberlakuan PPKM Berakhir Hari ini, Apakah Di perpanjang lagi

Ditempat lain, Kapolres Sumedang AKBP Indra Setiawan mengatakan, sebagai Bhabinkamtibmas harus dapat mengayomi, melindungi seluruh warga binaan, termasuk warga lansia, agar warga yang usianya sudah lanjut dapat lebih bersemangat dalam menjalani hidup.

“Bhabinkamtibmas berperan sebagai fungsi pemeliharaan kamtibmas yang senantiasa harus hadir ditengah-tengah masyarakat khususnya di wilayah Desa atau Kelurahan binaanya.” Ujar Indra.

“Bhabinkamtibmas juga sebagai ujung tombak dari pelayanan Kepolisian yang mana bersentuhan langsung dengan masyarakat sehingga harus bisa menggalang kebersamaan dan kedekatan dengan masyarakat semua kalangan.” Pungkasnya…Ujs

Berita Terkait

Personel Polda Jabar Digenjot Kesehatan Jelang Pengamanan Pilkada Serentak 2024
Polres Metro Jakarta Utara Gelar Apel Besar untuk Amankan Pilkada Serentak 2024
Sinergi TNI AU dan AD: Latihan Terjun Taktis di Lanud Sultan Hasanuddin Sukses Digelar
Polri dan TNI Siaga, 88.365 Personel Diterjunkan untuk Amankan Pilkada Serentak 2024
Dewan Pers Mangkir,Sidang Perdana Gugatan PWI Pusat Terhadap Dewan Pers Ditunda
Stasiun Bakamla Tual Gelar Layanan Kesehatan Gratis untuk Masyarakat Pesisir
Polda Jabar Siap Amankan Pilkada Serentak 2024: Kapolda Tegaskan Komitmen Jaga Demokrasi
Dukung Ketahanan Pangan, Kapolsubsektor Pademangan Barat Kunjungi Lahan Hidroponik dan Kolam Ikan

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 20:13 WIB

Personel Polda Jabar Digenjot Kesehatan Jelang Pengamanan Pilkada Serentak 2024

Senin, 25 November 2024 - 20:11 WIB

Polres Metro Jakarta Utara Gelar Apel Besar untuk Amankan Pilkada Serentak 2024

Senin, 25 November 2024 - 20:07 WIB

Sinergi TNI AU dan AD: Latihan Terjun Taktis di Lanud Sultan Hasanuddin Sukses Digelar

Senin, 25 November 2024 - 16:11 WIB

Polri dan TNI Siaga, 88.365 Personel Diterjunkan untuk Amankan Pilkada Serentak 2024

Senin, 25 November 2024 - 15:19 WIB

Dewan Pers Mangkir,Sidang Perdana Gugatan PWI Pusat Terhadap Dewan Pers Ditunda

Berita Terbaru