Berita  

Taman Safari Bogor Berikan 35 Ekor Kambing Kurban Kepada Warga Cisarua

zonapers.com, BOGOR – Taman Safari Indonesia, Cisarua, Bogor, Jawa Barat, menyumbangkan hewan kurban dalam rangka Idul Adha 1443 H 2022, kepada masyarakat di Desa Cibeureum melalui pengurus masjid setempat dan Muspika Kecamatan Cisarua. Bantuan hewan kurban itu telah diserahkan General Manager Taman Safari Bogor, Emeraldo Parengkuan didampingi beberapa staf kepada pimpinan desa. Sebanyak 35 ekor kambing untuk kurban, diterima secara simbolis oleh Sekdes Desa Cibeureum Ujang Syaiful disaksikan oleh perangkat desa di Kantor Desa Cibeureum pada hari Sabtu, (9/7/22).

Penyerahan Kurban tersebut Dihadiri juga oleh tokoh agama dari desa setempat perwalikan dari Majelis Ulama Indonesia Desa Cibeureum H, Muhammad Affan. Kemudian dari Masjid Al Hidayah, Masjid Al Furqon, serta beberapa masjid-masjid lainnya.

Emeraldo Parengkuan selaku general manager Taman safari, mengharapkan semoga apa yang disumbangkan itu dapat dimanfaatkan sebaik baiknya oleh masyarakat setempat. Seperti pada tahun – tahun sebelumnya setiap kali menyambut Idul Adha pihaknya selalu memberikan bantuan berupa kambing kurban kepada masyarakat melalui masjid – masjid setempat dan muspika kecamatan cisarua.

Pemberian hewan qurban, merupakan bagian dari program tanggung jawab sosial perusahaan atau Corporate Social Responbility (CSR) yang dilakukan oleh Management Taman Safari Indonesia. (Hafiena-Taman Safari Bogor).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *