Hari Kedua Sosialisasi Percepatan Penurunan Stunting Di Tapsel

zonapers.com, Tapsel – Untuk menurunkan angka stunting di Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel) Provinsi Sumatera Utara (Sumut) lima Kecamatan serentak melaksanakan sosialisasi yang bertempat di Aula Kantor Camat Batangtoru, Rabu (7/12/22).

Kegiatan Sosialisasi tersebut di buka jam 10.30 Wib, oleh Camat Batangtoru Mara Tinggi Siregar MM dan dihadiri oleh Kadis PMD Tapsel M. Yusuf Nasotion SP, Edy Batubara, Plt Apdesi Kabupaten Tapanuli Selatan Aswan Siregar, Bendahara Hotma Tua Ritonga, Kepala Desa dari lima Kecamatan dan Narasumber Satgas Stunting dari Provinsi Sumatera Utara Fauzi S.Gz.

Camat Batangtoru Mara Tinggi Siregar MM dalam sambutannya mengucapakan banyak terimakasih atas terselenggaranya sosialisasi percepatan penurunan Stunting di wilayah, desa kita masing masing dan kita harus berperan aktif dalam hal ini.

Karena ini, sudah prioritas pemerintah pusat maupun pemerintah daerah dalam percepatan Menurunkan stunting di desa kita, dan peranan desa sangat penting dalam penanggulangan stunting di desa kita, tuturnya.

Plt Apdesi Kabupaten Tapanuli Selatan Aswan Siregar, mengutarakan dalam hal ini, kita duduk bersama dalam acara Sosialisasi pencegahan menurunkan Stunting di Desa dan peranan desa dalam penanggulangan stunting di Kabupaten Tapanuli Selatan.

“Kita harus bekerja keras dalam pencegahan menurunkan stunting terkhusus di Kecamatan kita masing masing” dimana sudah 30,8 persen tingkat stunting di Tapsel, untuk itu, marilah kita bekerja keras untuk pencegahan di wilayah desa kita, kata Aswan Siregar.

Kadis Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Tapanuli Selatan, M.Yusuf Nasotion SP mengatakan mengingatkan kepada seluruh peserta yang hadir pada kegiatan Sosialisasi pencegahan menurunkan stunting di Desa kita. “Peserta inilah nanti di desanya sebagai kelangsungan kehidupan anak bangsa kita” dan kalian sebagai kader di desa masing masing untuk mengurangi dampak pencegahan stunting.

Untuk itu, di harapkan kepada seluruh peserta Sosialisasi agar dapat memahami materi yang telah di paparkan oleh para narasumber, supaya nantinya dapat mengurangi dampak dari stunting dalam rangka menyiapkan SDM yang unggul serta generasi yang produktif, Ucap M.Yusuf Nasotion.

Sementara itu, narasumber dari Satgas Stunting Provinsi Sumatera Utara (Sumut) Fauzi S.Gz mengatakan ke Media Zonapers.com, adapun harapan tujuan Sosialisasi dalam pencegahan menurunkan Stunting di kabupaten Tapanuli Selatan, di harapkan peran serta pemerintah desa, dengan pengawas stunting di desa.

Sehingga pemerintahan di desa dapat bekerja dengan baik dan harus di ketahui oleh seluruh masyarakat di Kabupaten Tapanuli Selatan, bahwa di masing masing pemerintahan desa sudah melaksanakan percepatan pengawas stunting di desa.

“Dengan melibatkan unsur unsur ader kader yang kita sebut Kader Pembangunan Manusia di desa” adapun Faktor resiko yang ada di masyarakat tentang kesehatan masyarakat, bagaimana upaya kesehatan dengan memprioritaskanpelaku hidup bersih dan sehat.

“Semua lintas sektor yang ada di tingkat OPD di Tapanuli Selatan, maupun di tingkat desa sudah mengambil perannya masing masing” terang Fauzi S.Gz.

Disamping itu, Bendahara Apdesi Kabupaten Tapanuli Selatan, Hotma Tua Ritonga, menerangkan bahwa sosialisasi percepatan menurunkan stunting sudah terlaksana dengan baik. Sekarang pelaksanaan di hari ke dua di pusatkan di Kecamatan Batangtoru.

Adapun peserta Sosialisasi yakni Kecamatan Marancar, Kecamatan Angkola Barat, Kecamatan Angkola Sangkunur, Kecamatan Batangtoru,Kecamatan Muara Batangtoru, dengan jumlah 56 Desa.

Sebelumnya di hari pertama pelaksanaan kegiatan di pusatkan di Kecamatan Sipirok dengan peserta yakni Kecamatan Angkola Timur, Kecamatan Arse, Kecamatan Saipar Dolok Hole, dan Kecamatan Aek Bilah dengan jumlah 79 Desa.

Hari terakhir pelaksanaan Sosialisasi percepatan menurunkan Stunting Kamis (8/12/22) di pusatkan di Kecamatan Batang Angkola dengan peserta yakni Angkola Selatan, Angkola Muara Tais, Sayur Matinggi, dan Tano Tombangan.

(MSP)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *