Koramil 0716-05/Mijen Memaksimalkan Diri Untuk Berbenah Di Sela-sela Wakltu Yang Ada

Zonapers.com,Demak – Koramil 05/Mijen Kodim 0716/Demak merupakan salah satu satuan komando kewilayahan yang berperan aktif dalam melaksanakan pembinaan teritorial (Binter), dalam rangka mendukung tugas pokok Kodim.

Disaat warga masyarakat lebih fokus tentang kesehatan dalam hal ini mengantisipasi penyebaran virus corona, disela – sela waktu yang ada anggota Koramil memaksimalkan waktunya untuk berbenah diri dengan melaksanakan perehapan dan perataan tanah timbun di halaman makoramil untuk mendukung kelancaran tugas satuan, dipimpin langsung oleh Danramil 05/Mijen Kapten Arh Jalalul Hadi , Senin ( 13/07/20).

“Kami sangat bangga melihat semangat kerja anggota, hal ini memperlihatkan kekompakan dan soliditas Koramil Mijen. Mudah – mudahan dengan dibangunya Kantor koramil ini, akan menambah kenyamanan anggota dalam melakukan tugas sehari – hari” terang Kapten Jalalul.

Danramil menambahkan, sebagai satuan kewilayahan yang mempunyai tugas pembinaan teritorial di wilayah kepada segenap lapisan masyarakat tentu banyak kegiatan yang mengharuskan anggotanya berada di wilayah.

“Namun begitu, pembangunan pangkalan tetaplah penting mengingat setiap pelaksanaan tugas satuan di mulai dari kantor” imbuhnya.

Danramil juga berpesan kepada anggotanya dan keluarganya, untuk terus menjaga kesehatan dan kebersihan disaat melakukan tugas sehari-hari di kantor maupun diwilayah binaan.

“Tetap jaga kebersihan diri dan lingkungan, jaga kebugaran tubuh dengan rajin berolahraga agar kita terhindar dari bermacam penyakit” tutup Danramil Kapten jalalul. (pendim 0716/Demak)

Rep,adjie

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *